Friday, April 19, 2024
HomeDestinasiAirAsia Hadirkan WiFi dalam Penerbangan Domestik dan Internasional

AirAsia Hadirkan WiFi dalam Penerbangan Domestik dan Internasional

Maskapai berbiaya rendah atau low cost carrier (LCC) AirAsia Indonesia baru saja meluncurkan WiFi yang akan menjadi layanan barunya dalam penerbangan. Peluncuran WiFi ini menjadi yang pertama bagi maskapai biaya rendah lainnya yang ada di Indonesia.

Baca juga: AirAsia X Genap Berusia 10 Tahun, Mantapkan Identitas Sebagai LCC Jarak Jauh

KabarPenumpang.com melansir dari laman thejakartapost.com (14/11/2017), maskapai swasta yang berpusat di Malaysia ini memberi nama layanan WiFi tersebut ROKKI yang merupakan sebuah kolaborasi dengan penyedia layanan internet Indosat Ooredoo Business. Layanan WiFi ini akan ada di layanan penerbangan AirAsia baik domestik maupun internasional yang terpilih dengan kode QZ.

“Kami sangat bangga menjadi maskapai low cost pertama di Indonesia yang meluncurkan layanan semacam itu. Layanan ROKKI bisa diakses langsung di perangkat penumpang, sehingga bisa tetap terhubung kapanpun dan dimana saja,” kata CEO AirAsia Group di Indonesia Dendy Kurniawan dalam siaran persnya.

Penumpang yang akan menggunakan layanan ROKKI tersebut harus mengaktifkan fitur WiFi di ponsel pintar atau tablet mereka. Kemudian, penumpang harus menghubungkan perangkat mereka ke WiFi AirAsia-ROKKI dan mengaskses situs www.rokki.com untuk menikmati berbagai hiburan seperti film, musik, katalog belanja dan lainnya.

Sayangnya layanan WiFi ini tidaklah gratis dan penumpang diberi dua paket pilihan jika ingin menggunakan layanan ini yakni paket chat 3 Mb dengan harga US$2,22 atau sekitar Rp30 ribu dan paket internet yang menawarkan kapasitas 10 Mb seharga Rp60 ribu. Diketahui, layanan WiFi saat ini tersedia di pesawat PK-AXV AirAsia Indonesia yang melayani rute domestik dan internasional termasuk Bali, Yogyakarta, Surabaya, Kuala Lumpur, Bangkok, Singapura dan Makau.

Baca juga: Tingkatkan Pelayanan, AirAsia Gaet Inmarsat Untuk Pengadaan On Board Broadband

Layanan ROKKI ini pertama kali diperkenalkan di Malaysia tiga tahun silam tepatnya tahun 2014 dengan kode penerbangan AK. Nantinya penumpang akan dapat mengidentifikasi apakah penerbangan mereka dilengkapi dengan layanan ini oleh stiker yang ditempatkan di tempat duduk mereka serta pengumuman dari awak kabin.

AirAsia Indonesia, menargetkan bisa menawarkan layanan WiFi ini pada 10 pesawatnya hingga tahun 2018 mendatang.

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Yang Terbaru