Monday, November 25, 2024
HomeDestinasiThai Lion Air Kini Layani Penerbangan Bali - Bangkok

Thai Lion Air Kini Layani Penerbangan Bali – Bangkok

Thai Lion Air, maskapai dalam Lion Air Group merambah penerbangan internasionalnya pada Jumat (15/9/2017), rute baru maskapai low cost carrier ini melayani penerbangan regional dari Bandara Don Mueang di Bangkok menuju Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai di Bali. Rute baru Lion Air ini menambah deretan maskapai dengan biaya rendah yang meluncurkan penerbangan rute langsung Bangkok – Bali, yang sebelumnya telah dilayani AirAsia.

Baca juga: Garap Potensi Wisata, Indonesia Tawarkan Penerbangan Langsung ke Myanmar

KabarPenumpang.com melansir dari coconuts.co (15/9/2017), dengan adanya penerbangan langsung ini akan mempermudah turis Thailand dan pelancong yang transit ke Bangkok untuk mencapai Bali, begitu juga sebaliknya. Sebab memang ada beberapa maskapai besar yang melakukan penerbangan hanya sampai ke Bangkok atau hanya sekedar transit.

Kenapa Bali yang dipilih? Karena Bali menjadi tujuan budaya yang kaya dan menjadi pilihan utama pelancong dari Bangkok. Penerbangan langsung dari Bangkok ini juga menjadi pilihan yang tepat baik dari maupun ke Bali. “Kami berharap penerbangan ini bisa meningkatkan jumlah wisatawan ke Bali melalui jaringan Lion Air Group,” kata direktur maskapai penerbangan, Kapten Darsito Hendroseputro.

Baca juga: Jetstar Asia Buka Rute Indonesia ke Hat Yai via Singapura

Penerbangan dari Don Mueang pada pukul 05.50 pagi dan tiba di Ngurah Rai pukul 11.25 waktu Bali. Sedangkan keberangkatan dari Ngurah Ria pukul 13.20 dan mendarat di Bangkok pukul 17.15 waktu Bangkok. Saat ini penerbangan langsung Bangkok – Bali masih pada tarif promo dengan sekali jalan sekitar Rp1.216.500 atau sekitar US$92.

“Penerbangan ini sejalan dengan rencana kami untuk meningkatkan jumlah wisatawan mancanegara, termasuk dari Thailand yang datang ke Indonesia. Dukungan dari maskapai penerbangan, termasuk Thai Lion Air, dengan rute baru yang menarik ini sangat membantu target kedatangan wisatawan asing kami,” kata Menteri Pariwisata Arief Yahya.

Mungkin ada yang bertanya siapa Thai Lion Air, nama resmi maskapai ini adalah Thai Lion Mentari Co. Ltd. Selain menyasar rute internasional, Thai Lion Air juga lebih dulu melayani rute di dalam negeri. Dengan armada 26 unit pesawat narrow body (Boeing 737 series), Thai Lion Air saat ini melayani 22 distinasi, dengan home base-nya dari Bandara Don Mueang, Bangkok.

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Yang Terbaru