Friday, April 26, 2024
HomeBandaraTak Perlu ke Singapura, di Indonesia juga ada "Merlion"

Tak Perlu ke Singapura, di Indonesia juga ada “Merlion”

Ada ungkapan yang menyebut, bahwa Anda belum sah ke Singapura jika belum menyempatkan berfoto di samping Merlion yang terletak di kawasan Marina Bay. Ya patung maskot Singapura ini menggambarkan perpaduan antara ikan duyung dan singa, dimana bagian bawahnya berbentuk ikan yang memiliki sirip, sedangkan kepalanya berbentuk singa jantan. Tapi jangan salah, ternyata Merlion berwarna putih yang menyemburkan air mancur tersebut bukan hanya ada di Singapura saja.

Baca juga: Pulau Sentosa, Eks Benteng Militer Yang Mendunia Karena Wisata

Memang lokasinya jauh dari Jakarta, tapi faktanya memang ada patung Merlion di kota kecil di Provinsi Kalimantan Timur tepatnya di Bontang. Letak posisinya juga tak jauh berbeda yakni sama-sama di pinggir dekat perairan atau bisa dikatakan di tepi laut. Patung Merlion tersebut bukan sembarang atau sengaja di pasang begitu saja. Namun, pemasangan patung Merlion ini dikarenakan restoran adanya patung tersebut bernama Cafe Singapore.

Meski lebih kecil ukurannya dibanding di Singapura, patung Merlion ini juga menjadi salah satu destinasi para pelancong yang berkunjung ke Bontang. Biasanya para pelancong menyasar hingga ke restoran ini karena rasa penasarannya dibandingkan lapar atau menghabiskan waktu di kafe.

Sambil menikmati makanan serba seafood karena terletak di pinggir pantai, pelancong bisa merasakan desiran suara ombak dan berfoto dari berbagai sudut bersama Merlion yang berdiri gagah di kafe tersebut. Sebenarnya, kota Bontang juga tak kalah indahnya dengan Singapura, memiliki wilayah pesisir dengan wisata pantai yang bersih dan berpasir putih.

Bontang sendiri juga dikenal dengan tiga perusahaan besar yakni gas alam (Badak NGL), Pupuk dan amoniak (Pupuk Kalimantan Timur) dan batubara (Indominco Mandiri). Untuk sampai ke Bontang, para pelancong bisa naik pesawat menuju bandara Sepinggan di Balikpapan.

Kemudian meneruskan dengan mobil travel dengan waktu tempuh sekitar enam sampai delapan jam perjalanan dan hanya membayar ongkos Rp175 ribu. Tetapi sebenarnya bisa menggunakan penerbangan dari Bandara Sepinggan menuju Bontang yang memakan waktu sekitar 40 menit menggunakan pesawat milik PT Pupuk Kaltim atau Badan NGL. Sayangnya hanya ada penerbangan pagi dan siang serta penumpang umum bisa menggunakannya dengan tarif penerbangan sekitar Rp1,3 juta.

Baca juga: Sriwijaya Air Group ‘Sapa’ Tiga Kota di Kalimantan Barat

Untuk menikmati kota bontang sendiri, pelancong bisa menggunakan taksi, ojek maupun angkutan kota untuk berkeliling. Selain itu pelancong juga bisa menyewa kendaraan untuk menikmati Bontang dan menikmati Merlion Singapura rasa Indonesia tersebut.

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Yang Terbaru