Friday, April 26, 2024
HomeDaratPertengahan Agustus 2018, MRT Jakarta Datangkan 4 Train Set Gelombang Kedua

Pertengahan Agustus 2018, MRT Jakarta Datangkan 4 Train Set Gelombang Kedua

Menjelang pengoperasiannya yang dimajukan jadi bulan Maret 2019 mendatang, PT MRT Jakarta (PT MRTJ) masih punya sejumlah kendala yang harus sesegera mungkin diselesaikan sebelum melakukan debut perdananya. Dalam acara Forus Jurnalis dan Blogger yang digelar pada Kamis (26/7/2018), Direktur Operasi dan Pemeliharaan PT MRT Jakarta, Agung Wicaksono menyampaikan bahwa hingga saat ini PT MRTJ masih membutuhkan sejumlah tenaga baru yang akan ditempatkan di bagian pengoperasian dan pemeliharaan.

Baca Juga: Jelang Asian Games 2018, PT MRT Jakarta Siap ‘Pulihkan’ Kondisi Sudirman-Thamrin

“Kita butuh total 640 orang, dan saat ini kita sudah punya 405 orang. Jadi masih butuh kurang lebih 235 orang lagi,” tutur Agung di hadapan sejumlah awak media. “MRT Jakarta butuh Avengers. Super power yang punya kekuatan berbeda beda untuk melayani. Jadi butuh latar belakang untuk yang punya jiwa pelayanan,” tandasnya.

Pada kesempatan yang sama pula, Direktur Utama PT MRTJ, William Sabandar mengatakan bahwa sebentar lagi mereka akan kedatangan empat rangkaian kereta yang masuk ke dalam daftar belanja perusahaan ke Nippon Sharyo, Jepang. “Dalam periode 14 – 25 Agustus mendatang, kami bernecana untuk melanjutkan pengiriman kereta sebanyak empat rangkaian yang jika ditotal berjumlah 24 gerbong,” ungkap William pada kesempatanyang sama.

Mengambil skema yang sama dengan pengiriman dua train set beberapa waktu yang lalu, rencananya empat train set tersebut akan tiba di Pelabuhan Tanjung Priok pada 19 Agustus 2018. “Dikirim dari Jepang mulai tanggal 31 Juli,” sambung William. Ia pun memproyeksikan pengiriman kereta dari Pelabuhan Tanjung Priok berlangsung selama kurang lebih dua minggu.

“Agar tidak mengganggu lalu lintas, kami akan melakukan pengiriman mulai pukul 22.00 dengan menggunakan trailer / cometo 12 gandar, sama seperti pengiriman train set sebelumnya,” terangnya. Jika tidak ada aral melintang, sejumlah train set ini akan tiba di Depo Lebak Bulus pada pukul 04.00.

Baca Juga: Tiga Tes Siap Dilakukan Pada Dua Rangkaian Kereta MRT Jakarta

Alih-alih menggunakan jalan arteri, pihak MRTJ lebih memilih untuk sedikit memutar dan menggunakan jalan tol. Adapun rute yang akan dilewati oleh trailer pengangkut kereta ini adalah Jl. R. E. Martadinata – Tol Ancol Barat – Jakarta Inner Ring Road – Tol Prof. Dr. Sedyatmo – W1 Outer Ring Road – W2 Outer Ring Road – Tol Pondok Pinang – Jl. R. A. Kartini – Depo Lebak Bulus.

Adapun sejumlah otoritas yang turun langsung dalam melancarkan pengiriman train set MRT Jakarta adalah PT Jasa Marga, PT Citra Marga Nusapala Persada, PT Jakarta Lingkar Baratsatu, dan PT Marga Lingkar Jakarta.

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Yang Terbaru