Jika penerbangan Anda tertunda akibat ada masalah pada bagian mesin atau kendala lain yang berhubungan dengan teknis, nampaknya Anda masih bisa mentolerir. Namun apa jadinya jika penerbangan Anda tertunda akibat seseorang melemparkan koin ketika dirinya tengah boarding menuju pesawat? Wah, kalau seperti ini sih sudah masuk ke dalam kasus luar biasa ya!
Baca Juga: Lempar Koin ke Mesin, China Southern Airlines Alami Delay 5 Jam
Pada beberapa artikel sebelumnya, KabarPenumpang.com telah membahas tentang penumpang yang melemparkan koin ke dalam mesin jet yang mayoritas dari para pelaku mengaku bahwa yang mereka lemparkan ini merupakan koin keberuntungan. Kali ini, kasusnya sedikit berbeda, namun masih berasal dari negara yang sama, yaitu Cina. Entah dilatarbelakangi oleh sistem kepercayaan akan hal-hal yang dianggap tabu atau apa, namun kejadian yang sama sering kali terjadi di Negeri Tirai Bambu.
https://www.youtube.com/watch?v=k2uqAFw5h6E
Kejadian kali ini terjadi pada hari Selasa (2/4/2019), dimana seorang penumpang maskapai Hainan Airlines dengan nomor penerbangan 7783 melemparkan koin ketika dirinya tengah berjalan di garbarata menuju ke dalam pintu pesawat. Aksi dari penumpang berjenis kelamin pria ini terekam oleh kamera CCTV.
Pada awalnya, semua skenario boarding berjalan normal, hingga pada satu masa, tampak seorang pria yang berjalan bersama keluarga kecilnya melemparkan koin tepat sebelum ia naik ke dalam pesawat. Alhasil, penerbangan dari Bandara Internasional Tianhe Wuhan di provinsi Hubei menuju Urumqi, Xinjiang ini tertunda selama 40 menit dan merugikan kurang lebih 101 penumpang yang berada di dalamnya.
Dalam rekaman CCTV tersebut, tampak pria yang disinyalir berusia 31 tahun ini hendak melakukan perjalanan bersama istri dan anaknya yang masing balita. Sebelum melemparkan koin, tampak si pria sempat merogoh sakunya untuk mengeluarkan koin tersebut. Dari hasil investigasi, petugas menemukan tiga buah koin yang diduga kuat milik pria tersebut – dua buah koin pecahan 1 yuan dan satu buah koin pecahan 1 jiao.
Baca Juga: (Lagi) Penumpang Lempar Koin ke Dalam Mesin Pesawat, Lucky Air Tunda Keberangkatan CZ380
Singkat cerita, pria ini diamankan oleh petugas berwenang, dan kepadanya, pria yang diketahui bermarga Xia ini berdalih bahwa koin yang dilemparkannya tersebut merupakan sebuah bentuk pengharapan agar penerbangan perdana anaknya ini bisa selamat.
Akibat ulahnya ini, si penumpang harus mendekam di balik jeruji besi selama 10 hari di Wuhan karena dianggap sudah membahayakan keselamatan penumpang. Sedangkan istri dan anaknya tetap melanjutkan perjalanan menuju Urumqi.