Monday, November 25, 2024
HomeHot NewsTransNusa Buka Penerbangan Jakarta - Kuala Lumpur 2x Sehari Mulai 14 April

TransNusa Buka Penerbangan Jakarta – Kuala Lumpur 2x Sehari Mulai 14 April

PT TransNusa Aviation Mandiri, TransNusa, mengumumkan pembukaan rute internasional perdananya,menghubungkan antara Jakarta ke Kuala Lumpur, Malaysia, yang akan beroperasi 2 kali sehari pergi-pulang mulai 14 April 2023 mendatang.

Baca juga: COMAC Kirim ARJ21-700 ke TransNusa Airlines, Pertanda Duopoli Regional Jet Narrow Body di Indonesia Berakhir?

Untuk merayakan pembukaan rute ini bersama pelanggan, TransNusa memberikan promo spesial Jakarta – Kuala Lumpur – Jakarta, di mana calon penumpang bisa mendapatkan tiket rute Jakarta – Kuala Lumpur mulai dari Rp990 ribu dan tiket rute Kuala Lumpur – Jakarta mulai dari RM 299, sudah termasuk gratis 30 kg bagasi dan fleksibilitas mengubah jadwal penerbangan tanpa batas.

Seluruh penerbangan Transnusa juga dilengkapi dengan premium inflight services yaitu makan dan minum serta kursi dengan jarak ruang kaki yang lega.

Guna memastikan kemudahan dan kenyamanan bagi para calon penumpang, harga istimewa beserta seluruh keuntungan yang ditawarkan tersedia di seluruh saluran penjualan, mulai dari situs resmi maskapai (transnusa.co.id), agen perjalanan serta penjualan tiket resmi lainnya. Tiket promo sudah dapat dipesan dari hari ini sampai 31 Maret 2023 dengan periode terbang 14 April 2023 hingga 18 Oktober 2023 mendatang.

Baca juga: 35 Persen Saham Dikuasai Perusahaan Cina, Jadi Alasan TransNusa Gunakan Pesawat Cina ARJ21?

TransNusa baik rute domestik maupun internasional dari/ke Jakarta, beroperasi di Terminal 3 Bandar Udara Internasional Soekarno-Hatta, dengan kode penerbangan 8B dan menggunakan armada baru Airbus A320 Neo dan A320 Ceo.

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Yang Terbaru