Monday, November 25, 2024
HomeDaratThe Causey Arch, Jembatan Kereta Tertua yang Kini Masih Bisa Dilihat Keberadaanya

The Causey Arch, Jembatan Kereta Tertua yang Kini Masih Bisa Dilihat Keberadaanya

Berbicara tentang kereta api, banyak hal yang bisa dinikmati yakni, jalurnya, kereta, lokomotif hingga stasiun. Namun, tak terlepas dari jalur, jembatan kereta juga menjadi satu hal yang menarik untuk diperbincangkan.

Baca juga: Grand Danyang-Kunshan, Jembatan Kereta Yang Panjangnya Melebihi Jarak Jakarta-Bandung!

Di Indonesia sendiri terdapat banyak jembatan kereta baik itu yang memiliki dua jalur atas bawah hingga yang tertinggi. Ternyata, ada jembatan lainnya yang bisa menjadi keunikan jalur kereta itu sendiri, salah satunya adalah The Causey Arch.

Jembatan kereta ini berada di dekat jembatan Stanley di County Durham, Inggris bagian utara. The Causey Arch merupakan jembatan kereta api tertua yang masih ada di dunia. KabarPenumpang.com merangkum dari berbagai laman sumber, jembatan ini merupakan saksi dan kunci warisan industri Inggris.

The Causey Arch sendiri dibangun oleh tukang batu bernama Ralph Wood pada tahun 1725-1726 silam. Pembangunannya sendiri didanai oleh sebuah konsorsium pemilik batu bara lokal yang dikenal sebagai Grand Allies dengan biaya £12 ribu atau sekitar Rp232 juta. Selesainya pembangunan jembatan ini pada 1726 membuat The Causey Arch menjadi jembatan dengan rentang lengkung terjauh yakni 31 meter. Rekor panjang lengkung terjauh tersebut, dipegang oleh The Causey Arch selama 30 tahun hingga 1756.

Pembangunan jalur kereta ini untuk pengangkutan batu bara dari Arch menuju ke sungai Tyne. Selama masa jayanya, jalur ini sendiri diketahui dilewati lebih dari 900 gerobak yang ditarik oleh kuda melintasi jembatan tersebut setiap harinya.

Namun, setelah Ralph merangcangnya, dia ketakutan jika lengkungan jembatan tersebut akan runtuh dan mengakhiri hidupnya dengan bunuh diri. Tetapi, ketakutannya tersebut justru tak terjadi, bahkan jembatan The Causey Arch sendiri masih berdiri kokoh hingga saat ini.

Sayangnya, meski sempat digunakan dan populer, jembatan tersebut tak lagi digunakan setelah Tanfield Colliery hancur karena kebakaran pada 1739. Bahkan, kini jembatan tersebut berada di Causet Arch Picnic Area dan terdapat sebuah prasasti yang tertulis “Ra. Wood, mason 1727”.

Baca juga: Sakalibel, Jejak Sejarah Jembatan Kereta Kedua Terpanjang di Indonesia

Jembatan tersebut sempat dipulihkan dan diperkuat pada 1980-an. Ada serangkaian jalur umum yang indah di sekitar area dan Causey Burn yang membentang di bawahnya. Pertambangan dekat jembatan adalah tempat yang populer bagi pemanjat tebing lokal. Causey Burn sendiri mengalir ke Beamish Burn yang kemudian mengalir ke River Team yang akhirnya dibuang ke Sungai Tyne.

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Yang Terbaru