Monday, November 25, 2024
HomeBasis AplikasiTak Jadi Dicoba, QR Code Ticketing MRT Jakarta Tertunda Beberapa Hari

Tak Jadi Dicoba, QR Code Ticketing MRT Jakarta Tertunda Beberapa Hari

QR Code ticketing yang seharusnya sudah bisa digunakan pada hari Kamis lalu (19/12/2019) untuk uji coba harus tertunda beberapa hari kedepan. Pasalnya saat ini aplikasi MRT yang sudah ada belum dilengkapi dengan fitur pembayaran dengan kode QR tersebut.

Baca juga: Kadishub DKI Usulkan Pergeseran Rute MRT Jakarta Fase III

Direktur Utama PT Masss Rapid Transit (MRT) William Sabandar mengatakan aplikasi saat ini untuk fitur terbaru masih dalam bentuk Beta. Menurutnya kemungkinan akan didemonstrasikan beberapa hari kedepan.

QR COde Tuntuk pembayaran tiekt MRT Jakarta (KabarPenumpang.com)

“Kita harusnya sudah mulai coba, tapi ada beberapa hal dan masih dalam bentuk Beta. Kita berharap beberapa hari kedepan bisa demonstrasikan dan teman-teman wartawan bisa hadir,” ujar William di kantornya, Kamis (19/12/2019).

Dia menambahkan, target penggunaan QR Code untuk metode pembayaran ticketing sudah bisa digunakan pada Desember 2019. Saat ini, sebenarnya gate untuk scan QR Code sudah ada di depan gate kartu Single Trip dan Multi Trip. William mengatakan, untuk pembayaran ticketing melalui aplikasi MRT bisa menggunakan Dana, Ovo, GoPay dan Lik Aja.

“Yang jelas metode pembayaran sudah ada empat dan ini semua akan bisa digunakan di semua stasiun nantinya. Kecepatan pembaca alat scan QR Code ini 0,31 detik per sekali masuk,” jelas William.

Tak hanya itu, saat ini penumpang MRT per hari sudah mencapai 94.785 penumpang. William menjelaskan, kenaikan penumpang ini ada dua faktor yakni berlakunya kartu multi trip MRT Jakarta dan faktor cuaca.

“Saat hujan ini, masyarakat banyak yang beralih menggunakan MRT Jakarta. Bisa dikatakan, hujan bawa berkah untuk MRT,” tambah William.

Dia menjelaskan, saat ini MRT Jakarta sudah bekerja sama dengan pelayanan parkir di Gelora Bung Karno (GBK). Adapun kawasan yang dimanfaatkan adalah parkir timur senayan dan ini memudahkan pengguna kendaraan pribadi memarkirkan kendaraan mereka dan menggunakan MRT untuk menuju ke pusat kota.

“Jadi parkir ini kerja sama sehingga memudahkan pengguna kendaraan pribadi untuk parkir di GBK dari pada di tempat parkir lainnya,” kata William.

Baca juga: Delapan Bulan Beroperasi, MRT Jakarta Hampir Angkut 20 Juta Penumpang!

Untuk diketahui dalam menyambut malam Tahun Baru 2020, MRT Jakarta memiliki pola operasional tanggal 31 Desember 2019 yang berbeda dari biasanya. Pada hari biasa MRT Jakarta akan mulai beroperasi pada pukul 05.00 WIB hingga pukul 24.00 WIB. Namun pada 31 Desember 2019 MRT akan menambah 2,5 jam operasionalnya menjadi 02.30 WIB karena untuk memudahkan masyarakat ibukota yang merayakan Tahun Baru yang tidak membawa kendaraan pribadi dan sulit keluar karena kepadatan.

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Yang Terbaru