Sebuah maskapai yang hendak mengudara dari Inggris menuju Pakistan terpaksa mengalami keterlambatan dan mengacaukan jadwal penerbangan di bandara terkait karena salah seorang penumpang di dalamnya membuka pintu darurat. Sama seperti beberapa kasus sebelumnya, penumapang ini menyangka bahwa pintu darurat tersebut adalah pintu menuju kamar mandi. Kejadian ini sendiri terjadi beberapa saat sebelum pesawat tnggal landas. Walhasil, penerbangan dari Manchester ini mengalami keterlambatan hingga kurang lebih tujuh jam.
Baca Juga: Bikin Panik! Pemuda Ini Berusaha Buka Pintu Darurat Yang Ia Kira Sebagai Pintu Toilet
Sebagaimana yang dilansir KabarPenumpang.com dari laman legit.ng (11/6/2019), pesawat Boeing 777-300 dari maskapai Pakistan International Airlines flight 702 dijadwalkan untuk bertolak dari Manchester pada Jumat (7/6/2019) pukul 21.20 waktu setempat. Ketika proses boarding berjalan lancar dan pesawat sudah siap untuk lepas landas, seorang penumpang yang identitasnya tetap anonim berjalan menuju pintu darurat.
Menyangka yang ada di belakang pintu tersebut adalah sebuah toilet, penumpang tersebut langsung membukanya dan kekacauan mulai terjadi.
“Kejadian ini terjadi ketika tanda kenakan sabuk pengaman sudah menyala,” ujar salah satu juru bicara dari Pakistan International Airlines.
“Dapat kami pastikan, bahwa kejadian ini tidak memakan korban dan keseluruhan penumpang dalam keadaan aman,” tandasnya.
Setelah pintu darurat ini terbuka, maka semua penumpang yang ada di dalam penerbangan tersebut harus dievakuasi karena pesawat terkait tidak dapat mengudara hingga puku 05.00 waktu setempat keesokan harinya.
Alih-alih hanya berdampak kepada satu maskapai saja, ternyata keteledoran penumpang ini juga berdampak pada penerbangan lain di bandara Manchester tersebut.
“Kami menyesalkan keterlambatan Pakistan International Airlines flight 702 yang disebabkan oleh seorang penumpang yang membuka pintu darurat. Kami telah meminta penumpang untuk mengikuti instruksi keamanan karena kecelakaan seperti ini mengakibatkan ketidaknyamanan ratusan penumpang lainnya,” ujar pihak bandara kepada para penumpang yang menjadi imbas kejadian ini.
Baca Juga: Akibat Kegerahan di Kabin, Pria Ini Tak Sengaja Membuka Pintu Darurat
Namun karena penumpang lain yang terdampak sudah terlalu kesal karena keterlambatan yang terjadi dan mulai menggunakan media sosial untuk menyuarakan kekecewaan mereka.
“Layanan yang buruk,” ujar salah satu penumpang di bandara Manchester melalui jejaring sosial Twitter.
Duh, ini bisa jadi pelajaran bahwa mendengarkan instruksi keselamatan sebelum mengudara itu sangat penting agar kejadian serupa tidak terulang kembali di masa yang akan datang.