Saturday, October 26, 2024
HomeAnalisa AngkutanPasca Lepas Landas Kecepatan Pesawat Justru Melambat, Ini Penjelasannya

Pasca Lepas Landas Kecepatan Pesawat Justru Melambat, Ini Penjelasannya

Saat pesawat dalam kondisi menanjak pasca lepas landas, yang dirasakan oleh penumpang adalah pesawat justru laju pesawat melambat pelan, bahkan nyaris seperti diam. Hal tersebut membuat beberapa penumpang dicekam kepanikan, namun sebenarnya apa yang terjadi, mengapa justru kecepatan pesawat melambat pasca take-off?

Baca juga: Kapan Waktu yang Paling Berbahaya dalam Penerbangan? Ini Jawabannya

Faktanya, pengurangan kecepatan setelah take-off adalah bagian dari prosedur penerbangan yang normal untuk mengoptimalkan kinerja pesawat, meningkatkan efisiensi bahan bakar, dan menjaga keamanan penerbangan. Ini adalah langkah yang disengaja oleh pilot untuk memastikan pesawat beroperasi dengan cara yang paling aman dan efisien.

Saat lepas landas, pesawat menggunakan tenaga mesin yang tinggi untuk mencapai kecepatan yang cukup agar dapat terbang dan mengangkat dari landasan pacu. Dan setelah pesawat berada di udara dan mencapai ketinggian aman, pilot akan mengurangi tenaga mesin untuk transisi ke mode climb. Dalam mode ini, pesawat terbang dengan kecepatan yang sedikit lebih rendah tetapi lebih efisien untuk terus menaikkan ketinggian hingga mencapai ketinggian jelajah.

Setelah lepas landas, pilot biasanya mengurangi tenaga mesin untuk menghemat bahan bakar. Kecepatan yang sedikit lebih rendah dalam pendakian awal ini lebih hemat bahan bakar dan mengurangi beban pada mesin.

Sementara pesawat mungkin juga diinstruksikan oleh pengendali lalu lintas udara (ATC) untuk mengurangi kecepatan sementara untuk mengatur jarak yang aman dengan pesawat lain di sekitarnya, terutama di ruang udara yang padat. Setelah take-off, pilot akan menarik kembali flap dan landing gear (roda pendaratan). Proses ini biasanya disertai dengan penyesuaian tenaga mesin dan kecepatan agar pesawat tetap stabil dan aman selama transisi.

Pengurangan tenaga dorong setelah take-off dilakukan dengan hati-hati dan sesuai prosedur yang sudah terbukti aman. Pesawat tidak akan kekurangan tenaga dorong dan jatuh karena desain pesawat, pelatihan pilot, dan prosedur penerbangan yang ketat memastikan bahwa pengurangan tenaga dilakukan dalam batas aman yang telah ditentukan.

Habis Terbang Jarak Jauh, Apakah Pesawat Butuh Pendinginan Sebelum Lanjut Terbang Lagi?

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Yang Terbaru