Monday, November 25, 2024
HomeDaratMercedes-Benz Urbanetic, Solusi Berkendara Multifungsi dari Masa Depan

Mercedes-Benz Urbanetic, Solusi Berkendara Multifungsi dari Masa Depan

Raksasa otomotif asal Negeri Bavaria, Mercedes-Benz baru saja merilis sebuah kendaraan masa depan yang memiliki beragam fungsi – dimana mereka mengandalkan chassis sebagai inti dari keseluruhan pengoperasian kendaraan otonom ini. Dapat mengangkut orang dan barang dengan menggunakan dua body yang berbeda, pihak Mercedes-Benz berani menjamin bahwa hadirnya moda bernama Urbanetic ini mampu mengubah skema transportasi di masa yang akan datang.

Baca Juga: Canggih, Mercedes Benz Marco Polo Campervan Dilengkapi Voice Recognition!

Seperti yang dilansir KabarPenumpang.com dari laman cnet.com (10/9/2018), moda listrik bertenaga baterai ini memiliki pusat operasi pada bagian chassisnya. Dapat dilihat di sini bahwa Mercedes-Benz berusaha membuat satu terobosan dimana mereka menciptakan satu inovasi yang membuat kendaraan roda empat ini lebih beragam dalam sisi penggunaannya.

“Lebih efisien, nyaman, berkelanjutan, dan tentu saja lebih luas,” ujar pihak Mercedes-Benz dalam sebuah keterangan tertulis. Ketika menggunakan versi kargo, Urbanetic mampu menyediakan load space hingga 12 kaki dan mampu mengangkut total volume hingga 353 kaki kubik. Dengan kapasitas angkut yang sangat besar, bukan tidak mungkin jika Urbanetic ini menjadi pilihan para perusahaan yang bergerak di bidang delivery service, dimana mereka bisa menyusutkan jumlah armada namun tetap bisa mengangkut jumlah kargo yang sama.

Sumber: istimewa

Itu dari segi kargo, sedangkan dari segi kendaraan penumpang, Urbanetic mampu mengangkut penumpang hingga 12 orang sekaligus dalam sekali perjalanannya – jauh melebihi kapasitas mobil konvensional yang kebanyakan mampu mengangkut 8 penumpang dalam sekali perjalanannya. Jika ditimbang-timbang, Mercedes-Benz Urbanetic versi kendaraan penumpang ini nampaknya cocok untuk digunakan sebagai moda pengumpan (feeder) di bandara atau di kampus-kampus yang memiliki luas lahan berlebih.

Ditinjau dari segi penggunaan sumber tenaganya, maka sudah dapat dipastikan bahwa Mercedes-Benz Urbanetic termasuk ke dalam golongan kendaraan yang ramah lingkungan. Belum lagi teknologi lain yang disematkan membuat moda ini bisa berjalan tanpa kemudi (otonom), dimana hal ini semakin meningkatkan value dari Mercedes-Benz Urbanetic.

Baca Juga: Inilah Citaro, Primadona Bus Listrik Besotan Mercedes Benz

Adapun tujuan utama dari pembuatan moda otonom bertenaga listrik ini adalah Mercedes-Benz yang berusaha menghadirkan opsi berkendara selama 24 jam/7 hari tanpa harus menambah kemacetan dijalanan – dan juga ramah ingkungan. Selain itu, hadirnya Mercedes-Benz Urbanetic juga akan memangkas waktu tunggu para calon konsumen yang dihabiskan untuk menunggu para pengemudi.

Pada artikel terpisah, pihak Mercedes-Benz mengatakan hanya membutuhkan waktu beberapa menit saja untuk mengganti fungsi kargo menjadi angkutan penumpang. Sangat inovatif ya!

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Yang Terbaru