Thursday, April 17, 2025
HomeDaratMabuk dan Jatuh ke Peron, Pria Ini Nyaris Tewas Tertabrak Kereta

Mabuk dan Jatuh ke Peron, Pria Ini Nyaris Tewas Tertabrak Kereta

Mabuk bisa menyebabkan hal fatal seperti kematian ketika salah melangkah di peron sebuah stasiun. Hal ini baru saja terjadi di Stasiun Coliseum di California di mana seorang penumpang mabuk melangkah tanpa sadar dan jatuh ke jalur ketika kereta akan tiba di stasiun tersebut.

Baca juga: Merusak Screen Door di Stasiun Orchard, Pria Muda Didakwa Pengadilan Singapura

Dilansir KabarPenumpang.com dari laman dailymail.co.uk (4/11/2019), untungnya penumpang mabuk tersebut diselamatkan oleh seorang petugas Bay Area Rapid Transit (BART). Petugas yang bernama John O’Connor tersebut menarik pria mabuk ke atas peron dengan lengannya.

Tak lama setelah John menolong pria itu, kereta tiba di peron. Seorang penumpang bernama Tony Badill menulis di akun Titternya, “Pekerja #BART ini baru saja menyelamatkan orang tersebut saat jatuh dari rel ketika kereta mendekat! Luar biasa!!”

Kejadian ini direkam oleh seorang penumpang yang memperlihatkan bahwa John dengan bergegas menyelamatkan pria itu dan menariknya dengan sekuat tenaga ke tempat aman untuk menyelamatkan hidupnya ketika kereta berkecapatan 30 mph tiba di jalur.

“Saya pikir kereta akan memotongnya menjadi dua. Jujur saya tidak ingin melihat orang ini mati. Saya hanya melakukan apa yang saya lakukan dan bersyukur kepada Tuhan saya ada di sana,” ujar John.

Dia menambahkan, saat itu dirinya berada di garis kuing dan memperingatkan penumpang lain untuk tetap berada di belakang garis kuning.

“Saya melihat dia jatuh hampir seperti akan naik tangga dan berakhir di jalur kereta. Semua orang berteriak dan memberitahukannya untuk keluar dari rel karena ada kereta yang medekat,” tambahnya.

Dalam sebuah pernyataan BART yang tidak menyebutkan nama pria tersebut mengatakan, dia terjatuh tidak sengaja tetapi dikatakan pria itu mabuk dan dibawa untuk penanganan medis setelah insiden tersebut. Pihak BART juga berterimakasih kepada John yang telah bertindak menolong penumpang tesebut.

“Dia telah menyelamatkan hidup malam ini. John terimakasih tunjukkan padanya beberapa cinta,” tulis BART dalam akun Twitter.

Baca juga: Didorong dari Peron, Bocah 8 Tahun Tewas Tergilas Kerera Cepat di Frankfurt

Seorang juru bicara menambahkan, John saat itu ada di peron dan memastikan semua orang untuk menjauh dari pgarus kuning.

“John melihat ini bersama pengendara lain dan berteriak pada pria itu untuk kembali ke peron. Laki-laki itu tidak bergerak cukup cepat sehingga John meraihnya di pundak dan menariknya dengan menggulingkannya ke tubuh agar aman. Mereka berdiri dan berpelukan,” kata juru bicara itu.

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Yang Terbaru