Seribu satu macam aktivitas penumpang pesawat saat menunggu penerbangan di bandara. Umumnya, mereka hanya duduk di lounge sambil berselancar di gawai masing-masing atau kulineran di terminal bandara.
Baca juga: Bosan Menunggu di Bandara, Pria ini Gunakan Layar Peta untuk Bermain Play Station
Namun, bila bosan dengan semua aktivitas mainstream di atas, mungkin tidak ada salahnya mengisi waktu dengan sesuatu yang menguntungkan. Seperti yang dilakukan Megan baru-baru ini, dimana perempuan paruh baya itu mendapatkan ‘uang kaget’ sebesar US$302.000 atau Rp4,3 miliar (kurs 14.301) saat menunggu penerbangan di bandara.
Dilansir ksat.com, Megan diketahui mendapat uang sebesar itu usai memenangkan jackpot lotere games Wheel of Fortune di Bandara Internasional McCarran, Las Vegas, Amerika Serikat (AS). Video jackpot lotere Megan pun viral di AS dan menjadi perbicangan hangat netizen di Negeri Paman Sam.
Akan tetapi, Rp4,3 miliar bukanlah rekor jackpot lotere tertinggi dalam permainan games di bandara tersebut. Menurut USA Today, rekor lotere di bandara tersibuk kesembilan di AS ini tercatat masih dipegang pengunjung asal California, AS, dengan membawa uang total US$873.000 atau Rp56 miliar (kurs 14.301).
Winner, winner, chicken dinner!
— Harry Reid International Airport (@LASairport) February 26, 2021
Megan H. of Flower Mound, Texas, won more than $302,000 yesterday playing the Wheel of Fortune slots in the B Concourse. Congratulations, Megan! #winning #luckylady pic.twitter.com/o1uyv84qgF
Lotere memang sudah begitu menjamur di AS. Pada akhir Januari lalu, misalnya, pria bernama Bryan Moss dari Meridian, Idaho, memenangkan seperempat juta dolar atau sekitar Rp3,5 miliar di Idaho Lottery Scratch Game $ 250.000 Crossword. Menurut Idaho Lottery, ini adalah kemenangan lotere keenamnya tetapi pertama kali memenangkan jackpot.
“Saya bangga membantu mendukung sekolah umum Idaho, itulah alasan mengapa saya bermain,” kata Moss yang memiliki toko kesehatan Newko Sport and Nutrition di Meridian seperti dilaporkan ABC News.
Sembilan bulan sebelumnya, seorang pria Colorado, AS, memenangkan dua lotere total hadiah US$ 1 juta atau sekitar Rp15 miliar (kurs 14.301) dalam satu hari dengan dua nomor undian yang sama.
Pria warga Pueblo yang hanya diungkapkan identitasnya dengan nama Joe B oleh Colorado Lottery, membeli beberapa kupon lotere pagi hari, dan membeli beberapa kupon lagi pada malam harinya, menurut NBC News.
Baca juga: Pria Ini Makan Gratis Selama Setahun Bermodalkan Tiket First Class, Kok Bisa?
Beruntung, dua dari undian loterenya, dengan angka yang sering digunakan Joe B, diumumkan sebagai pemenang, dan ia mengklaim dua hadiah jackpot Powerball pada keesokan harinya.
Dia dapat mengambil uang hadiahnya via drive-thru di kantor Colorado Lottery yang disediakan khusus untuk klaim undian senilai US$10.000 (Rp150 juta) atau lebih di tengah pandemi virus Corona.