Selain getol mengembangkan kereta cepatnya, Cina rupanya tak meninggalkan keberadaan kereta listrik dengan kecepatan medium. Belum lama ini kereta listrik pertama dengan kecepatan 160 km per jam hadir di depot kereta Longzhen di Jalur 18 dan Jalur 22 Guangzhou Metro di Provinsi Guangdong, Cina selatan. Yang mana dua jalur ini menghubungkan daerah perkotaan dan zona perdangangan bebas Nansha di Guangzhou.
Baca juga: Prototipe Kereta Maglev Cina Melaju dengan Kecepatan 620 Km Per Jam
Bisa dikatakan, jalur ini akan menjadi jalur metro pertama dengan kecepatan tinggi di wilayah Teluk Besar Guangdong-Hong Kong-Macao. Dari foto yang beredar di xinhuanet.com (20/2/2021) yang didapat KabarPenumpang.com, terlihat para pekerja tengah mengerek bagian kereta api di depo Longzen. Saat itu, mereka melakukan pengecekan dan kemudian mendorong setiap bagian ke dalam depo.
Kemudian, para pekerja mulai menghubungkan ruas-ruas kereta. Mereka menyambungkan setiap bagian gerbong dan bagian kepala agar menjadi satu kesatuan utuh agar bisa digunakan untuk mengangkut penumpang.
Kereta tersebut setelah dirakit menjadi satu rangkaian di depo Longzen, para pekerja kemudian melakukan pengecekan pada setiap sudut bagian kereta. Mereka juga menunjukkan bagian dalam kereta.
Baca juga: Bantu E-Commerce, Kereta Api Cina Kembangkan Jaringan Kargo Berkecepatan Tinggi
Tak hanya itu, bagian ruang kemudi kereta juga diperlihatkan secara jelas. Untuk diketahui, depo Longzen di Guangzhou, Provinsi Guangdong, Cina selatan memiliki bentuk seperti gitar. Areanya seluas 210 ribu meter persegi. Fasilitas depo ini akan berfungsi sebagai pusat perawatan kereta api Guangzhou Metro Line 18, jalur subway yang juga sedang dibangun dengan kecepatan rancangan maksimum 160 kilometer per jam.