Monday, November 25, 2024
HomeHot NewsKali Ini Gigi Manusia Ditemukan di Dalam Makanan Singapore Airlines

Kali Ini Gigi Manusia Ditemukan di Dalam Makanan Singapore Airlines

Pernah menemukan hal yang janggal ketika mendapat makanan di pesawat? Mungkin tidak pernah Anda rasakan, tetapi beberapa orang kerap kali menemukan hal yang janggal seperti rambut, kecoa dan ulat atau belatung di dalamnya. Baru-baru ini hal janggal tersebut ditemukan di dalam makanan di penerbangan Singapore Airlines (SIA).

Baca juga: Setelah Insiden Kecoa, Kini Belatung Hidup ‘Tersaji’ di Makanan Pakistan International Airlines

Seorang penumpang menemukan gigi manusia di makanan yang diterimanya dalam penerbangan bersama maskapai Singapura tersebut. Saat itu dirinya tengah terbang dari Wellington menuju Melboure hari Selasa, 26 Februari 2019 kemarin.

“Singapore Airlines menyadari bahwa seorang pelanggan yang bepergian dengan penerbangan SQ248 dari Wellington ke Melbourne pada Selasa, 26 Februari, menemukan benda yang tampaknya menjadi benda asing dalam makanan mereka,” ujar juru bicara SIA yang dikutip KabarPenumpang.com daro laman channelnewsasia.com (27/2/2019).

Pernyataan dari pihak SIA ini menjadi tanggapan terhadap laporan bahwa seorang pria menemukan benda seperti gigi manusia dalam makanannya di pesawat saat akan pergi. Bradley Button mengatakan dirinya saat itu sedang makan nasi dalam penerbangan ketika dia mendengar gertakan dan mengeluarkan gigi.

“Pramugari yang melayani saya ini bersikeras bahwa dia harus membawa makanan itu pergi untuk pengujian dan mengatakan kepada saya bahwa itu adalah batu kecil tanpa bayang-bayang keraguan gigi,” ujar Button.

Button mengaku dirinya sudah mengajukan keluhannya itu pada pihak maskapai secara resmi dan tak berkomentar lebih lanjut. Tak hanya menanggapi keluhan penumpang, pihak SIA sendiri sedang melakukan penyelidikan terhadap insiden tersebut dan sudah mengirim gigi manusia itu untuk dianalisis.

“Begitu hasil analisis diketahui, kami akan menentukan tindakan apa yang paling tepat untuk dilakukan,” kata juru bicara itu.

Maskapai penerbangan juga meminta maaf kepada Mr Button atas pengalaman negatif dan atas ketidaknyamanan yang ditimbulkan. “Kami berharap semua makanan memenuhi standar tinggi secara konsisten dan kami kecewa dengan penemuan ini.”

Baca juga: Menjijikan, Ada Kecoa di Makanan ‘Bersegel’ Pada Penerbangan Full Service Air India

Tak hanya gigi manusia, beberapa waktu lalu dalam penerbangan maskapai India ditemukan kecoa dan, seekor belatung hidup dalam makanan di Pakistan Internasional Airlines. Belatung hidup itu ditemukan dalam penerbangan menuju ke London di dalam kheer sebelum dimakan.

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Yang Terbaru