Nama Cristiano Ronaldo terus menerus menghiasi jagat media sosial dalam maupun luar negeri. Bukan hanya karena gerak-geriknya di atas lapangan, melainkan juga di luar lapangan. Teranyar, tentu aksinya menggeser dua botol Coca-Cola saat konferensi pers dan membuat saham perusahaan soda asal AS itu anjlok berbuntut kerugian mencapai Rp57 triliun.
Baca juga: Enam Private Jet Termahal Milik Pesepak Bola Dunia, Nomor Satu Lekat dengan Aceh-Indonesia!
Magis pria 300 juta followers di Instagram, terbesar di dunia (secara perorangan, karena masih di bawah followers Instagram yang berada di posisi pertama), itu memang begitu kuat. Di lapangan, sudah tak terhitung berapa trofi dan penghargaan yang didapat.
Di luar lapangan, tak terhitung berapa brand besar dunia yang menggunakan jasanya sebagai bintang iklan ataupun brand ambassador.
Dengan segala aktivitas padatnya, dalam dan luar lapangan, tentu saja Cristiano Ronaldo tak bisa mengandalkan penerbangan berjadwal dan sebaliknya membutuhkan private jet yang bisa membawanya kemanapun dan kapanpun.
Pesepak bola yang familiar di Indonesia karena mengangkat Martunis Ronaldo -yatim piatu korban Tsunami Aceh 2004- sebagai anak tersebut, dilansir Simple Flying, setidaknya pernah memiliki (menyewa) dua private jet.
Ronaldo lands in Italy like the big boy that he is in his private jet. Shoe get size! pic.twitter.com/EjsOG27XWm
— Godwin Enakhena (@genakhena) October 14, 2020
Pertama adalah Gulfstream G200 dengan kode registrasi EC-KBC. Private jet ini yang disewa seharga Rp361 juta itu diketahui mampu memuat 10 penumpang dengan lebar 2,19 m dan panjang 7,44 m. Pesawat ini bisa melaju sampai kecepatan maksimum 900 km per jam sejauh 6.300 km.
Untuk kenyamanan, private jet Ronaldo dilengkapi dengan microwave, tiga kursi dipan, tiga tempat tidur, toilet, oven listrik, lemari es, telepon satelit, sistem hiburan, sampai mesin faksimili. Dengan begitu, pacarnya, Georgina Rodriguez, dan keempat anaknya, bisa bersantai sambil menikmati penerbangan.
Abt last night 💞 pic.twitter.com/7t6JPbjHJC
— Cristiano Ronaldo (@Cristiano) July 30, 2019
Jet pribadi kedua yang pernah dimiliki Ronaldo selama beberapa saat ialah Gulfstream G650. Jet bisnis seharga US$65 juta atau sekitar Rp 927 miliar (kurs 14.316) pernah disewa Ronaldo ketika musim semi 2019 silam.
Jet pribadi mewah ini memiliki kapasitas kursi sebanyak 18 penumpang dan jangkauan 12.960 km di kecepatan jelajah mencapai 956 km per jam, lengkap dengan berbagai fasilitas mewah.
Cristiano Ronaldo…
— TheCristianoFan 🇵🇹 (@TheCristianoFan) March 29, 2017
1985: Born in Madeira
1995: Plays for local club Andorinha
2014: Statue in Madeira
2017: Airport named after him
👑👑👑 pic.twitter.com/blST6hFBr6
Baca juga: Serba-serbi Private Jet Pangeran Al Waleed bin Talal: Singgasana Emas dengan 11 Pramugari
Bagi Ronaldo, perkara menyewa pesawat senilai ratusan juta dolar tidak menjadi masalah besar. Sebab, pria 36 tahun itu diketahui memiliki kekayaan bersih mencapai Rp7,2 triliun. Itu bisa terus bertambah mengingat saat ini gajinya di Juventus mencapai 31 juta euro atau sekitar Rp538,95 miliar dalam setahun.
Kendati demikian, belum ada sumber yang mengungkap persis alasan mengapa Ronaldo hanya menyewa private jet, bukan membelinya, sebagaimana bintang pesepak bola lainnya, semisal Gareth Bale, Paul Pogba, Lionel Messi, Neymar, dan Ibrahimovic.