Friday, April 18, 2025
HomeHot NewsInilah "Jonas," Payung Pintar asal Jepang yang Anti Tertinggal

Inilah “Jonas,” Payung Pintar asal Jepang yang Anti Tertinggal

Bagaimana jika Anda memiliki sebuah payung pintar? Mungkin akan berguna, mengingat payung memang kerap tertinggal atau ketinggalan di suatu tempat setelah dipakai. Nah, untuk menyiasati kerap  tertinggalnya payung, sebuah perusahaan aksesoris asal Jepang, Digital Fantastick, merilis sebuah payung pintar pertama di dunia yang diberi label Jonas.

Baca juga: Supaya Tak Kehujanan Saat Bersepeda, Payung Under Cover Solusinya

Payung ini bisa dimiliki seseorang dengan membelinya seharga 10.778 yen atau sekitar Rp1,3 juta (sekitar US$95). Pada tahun 2014, Sunnycomb, sebuah blog yang berhubungan dengan cuaca, melakukan “Survei Payung Global” dan menemukan bahwa rata-rata, orang kehilangan tiga hingga lima payung sepanjang hidup mereka.

Dari survei tersebut, disebutkan seseorang kemungkinan besar akan menghabiskan sekitar US$100 untuk payung. Dan payung Jonas hadir untuk mencegah Anda kehilangan payung.

Caranya, setelah menginstal aplikasi terkait dan menghubungkan Jonas ke ponsel cerdas melalui Bluetooth, sistem payung akan memberi ‘peringatan’ jika Anda cukup kejam untuk meninggalkannya dengan mengirimkan pesan ke ponsel. Ini juga bekerja secara terbalik, jika meninggalkan ponsel cerdas Anda, Jonas akan bergetar dan memberi tahu dengan alarm.

Lebih dari itu, Jonas melakukan lebih dari sekadar menjauhkan Anda dari yang hilang dan ditemukan. Payung ini juga mampu mengunduh ramalan cuaca mingguan sehingga sekali melihat Jonas sebelum Anda keluar akan membantu memutuskan apakah sebaiknya melanjutkan perjalanan atau tidak.

Baca juga: Sedia Payung Sebelum Hujan, Sedia “OneUp” Sebelum Tenggelam!

Dengan Jonas, Anda juga akan mendapatkan panggilan masuk, pesan, dan peringatan email dari ponsel cerdas Anda melalui payung! Payung Jonas tidak hanya tampan, dia juga berkelas. Terbuat dari kain pongee premium, pegangan alumunium, dan tersedia dalam berbagai warna yang canggih, Jonas mendapatkan tenaga dari empat baterai AAA.

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Yang Terbaru