Monday, November 25, 2024
HomeDestinasiHari ini, 87 Tahun Lalu, Meluncur Kereta Gantung Ski Pertama di Amerika...

Hari ini, 87 Tahun Lalu, Meluncur Kereta Gantung Ski Pertama di Amerika Serikat

Kereta gantung yang ada bukan hanya gondola tetapi di pegunungan bersalju juga ada dan biasanya ini digunakan oleh para pemain ski atau seluncur salju. Kereta gantung ini biasa disebut dengan lift ski atau derek ski dan mengangkut para pemain ski dengan peralatan mereka ke atas bukti bersalju dengan lebih mudah.

Baca juga: Bakal Hubungkan Rusia dan Cina, Inilah Kereta Gantung Lintas Negara Pertama di Dunia

Lift ski ini pertama kali dibuka di Amerika Serikat pada 28 Januari 1934 silam. Lift ski pertama ini tidak seperti sekarang di mana penggunanya duduk, tetapi bediri dan berpegangan pada tali yang bergerak dan membawa para pemain ski ke atas bukit. Derek ski atau lift ski pertama yang beroperasi di Amerika Serikat berada di White Cupboard Inn di Woodstock, Vermont.

Lift ski ini dinyalakan dengan menggunakan roda belakang Ford Mode A. Pada awal kehadirannya di Vermont, lift ski disebut Ski-Way tetapi ketika Wallace “Bunny” Bertram mengambil alih White Cupboard Inn, dia menamainya menjadi Ski Tow. Yang akhirnya dia memindahkan derek ski ke tempat yang menjadi pinggiran timur dari area ski selatan utama Vermont.

Resor regional ini masih beroperasi sampai sekarang dan beroperasi dengan nama Suicide Six. KabarPenumpang.com menghimpun dari berbagai sumber, bahwa derek ski adalah ide sederhana, yang dibutuhkan hanyalah mesin mobil, beberapa tali, dan beberapa katrol.

Penemuan ini membantu memicu ledakan ski, dan akhirnya snowboarding, di Amerika Serikat. Dalam lima tahun, ada lebih dari 100 tali penarikyang beroperasi di Amerika Utara. Saat ini, lift ski lebih umum, tetapi derek ski masih ada, kebanyakan di area “kelinci” pemula di lapangan ski.

Untuk diketahui, yang pertama naik lift pada 28 Januari 1934, adalah tiga anak lelaki setempat Bobby Bourdon, Lloyd Brownell dan Buster Johnson. Karena saat itu harus berdiri dan menggunakan tali, mereka berpegangan dan bertahan hingga mencapai ke tujuan.

Hal terunik yang lakukan ketika naik lift ski ini, mereka segera mendekati tali dengan hati-hati, meraih dengan kedua tangan, “satu tangan di depan yang lain, menekuk lutut dan melemparkan kembali pusat gravitasi ke tumit mereka”. Jika merasa perjalanannya lambat, mereka akan berteriak “Injak gas!” dan operator di dalam truk akan melantai itu.

Baca juga: Biara Tatev, Sajikan Kereta Gantung Double Track Non-Stop Terpanjang di Dunia

Saat tali ditarik, tali itu terpelintir, meremas dan sering mencuri sarung tangan dari pemain ski saat mereka mencapai puncak. Jika pemain ski tidak berhati-hati, mereka bisa digantung dengan syal mereka sendiri.

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Yang Terbaru