Seekor anjing menjadi penumpang berbagai moda transportasi? Ini bukanlah hal baru, karena para pelancong banyak yang membawa hewan peliharaan mereka untuk bepergian. Namun, ini bukanlah anjing bertuan alias anjing jalanan yang bepergian dengan transportasi umum sendirian.
Baca juga: Intip Gaya Anjing Ini Nikmati Kursi Kelas Bisnis Singapore Airlines dari Sydney-Italia
KabarPenumpang.com melansir dari laman nzherald.co.nz (26/11/2021), anjing itu bernama Boji dan menjadi kesayangan warga Istanbul. Saat sebuah kapal ferry penumpang milik Istanbul yang melintasi Eropa dan Asia penuh sesak dengan manusia, Boji menjadi tujuan mata penumpang.
Anjing berwarna cokelat ini mengeluarkan kepalanya dari jendela dan menjulurkan lidahnya. Masyarakat Istanbul tahu bahwa Boji adalah seekor anjing jalanan yang menjadi penumpang reguler di bus, kapal ferry dan kereta metro kota besar.
Bak selebriti, anjing yang suka dengan penumpang ini melakukan perjalanan hingga 30 km dengan tansportasi umum pada hari kerja. Dia berpindah di antara lusinan stasiun dan terminal setiap harinya. Namun, tidak ada yang tahu persis sudah berapa lama Boji naik transportasi di sekitar kota.
Hal ini kemudian membuat petugas kota mulai melacak petualanan anjing ramah itu beberapa bulan lalu. Kepala hubungan pelanggan di Metro Istanbul Avlin Erol mengatakan bahwa stafnya terkejut dengan kecerdasan anjing jalanan itu.
“Dia tahu ke mana harus pergi. Dia tahu ke mana harus keluar,” kata Erol.
Boji tidak hanya menguasai transportasi umum tetapi juga media sosial, dengan puluhan ribu pengikut di Twitter dan Instagram. Orang-orang secara teratur memposting selfie dan foto mereka dengan anjing ras campuran. Di Twitter, fotografer Getty Images Chris McGrath pertama kali mengetahui tentang Boji dan memutuskan untuk menghabiskan satu hari mengikutinya keliling kota.
“Dia sangat berjiwa bebas. Yang ingin dia lakukan hanyalah naik transportasi. Setiap kali dia melewati bus atau van atau transportasi apa pun, dia hanya ingin menaikinya. Benar-benar aneh,” kata McGrath.
Baca juga: Viral Video Anjing Pintar di India, Tunggu Kereta Hingga Berhenti Baru Turun
Saat berkeliaran di sekitar kota, McGrath mengatakan banyak orang mengenali anjing itu dan memperlakukannya seperti anggota komunitas yang dicintai.
“Dia pergi ke satu restoran dan dua pria mengusirnya, meneriakinya. Dan kemudian Anda mendengar orang lain, pemilik restoran lain, berteriak pada orang-orang itu: ‘Ini Boji! Ini Boji! Jangan usir dia!’ Jadi dia pasti mendapat status selebriti sekarang,” kata McGrath.