Tuesday, November 26, 2024
HomeDomestikBikin Geli, Inilah Kumpulan Gaya Tidur Penumpang di Kereta Komuter Lokal

Bikin Geli, Inilah Kumpulan Gaya Tidur Penumpang di Kereta Komuter Lokal

Sebagai salah satu tulang punggung transportasi di kota-kota besar, sudah selayaknya apabila kereta komuter lokal selalu dipadati oleh penumpang – terutama di jam-jam sibuk. Ketika pagi hari, rasa kantuk yang masih menggelayuti mata agaknya enggan berpaling dari empuknya kasur di rumah. Pun ketika jam pulang kerja menjelang, rasa lelah setelah seharian bekerja seolah sangat setia menemani hingga tubuh menyentuh kasur kembali. Maka tak heran, jika di dalam kereta banyak ditemukan penumpang-penumpang yang ketiduran atau memang sengaja tidur untuk memulihkan kondisi fisik.

Baca Juga: Beginilah Gaya Tidur Penumpang Kereta Komuter di Jepang

Namun jika diperhatikan lebih jauh lagi, gaya tidur dari setiap penumpang ini memiliki ciri khasnya masing-masing. Mulai dari menutupi mulut dengan menggunakan masker, hingga bersandar ke penumpang yang ada di sebelahnya. Hhmmm, kira-kira apa saja ya gaya tidur dari para penumpang kereta ini? Berikut KabarPenumpang.com sarikan sejumlah gaya unik penumpang saat tidur di kereta, dirangkum dari berbagai laman sumber.

Sebagai pembuka, foto-foto ini tidak hanya diambil dari Commuter Line Jabodetabek saja, ya!

Ditutupi Rambut

Sumber: brilio

Wah, kalau mbak-nya ini sih bukan cuma tidur di kereta saja, tapi sambil menakut-nakuti penumpang lainnya ya! Hihihi

Pakai Masker

Sumber: brilio


Ini merupakan gaya paling old school yang dapat Anda temui di kereta. Tapi, kenapa mas-nya memilih model masker seperti mulut sedang tersenyum ya?

Tidur Gaya Maling Keciduk

Sumber: brilio

Yang Anda lihat di foto ini bukanlah copet yang ketangkap basah tengah beraksi, melainkan seorang penumpang yang tengah merajut mimpi. Mungkin penumpang ini tidak suka tidur dalam kondisi yang terang benderang, makanya ditutupi dengan sarung!

Ditutupi Jaket

Sumber: brilio

Sama seperti gambar di atas, mungkin penumpang ini tidak suka tidur dalam kondisi ruangan yang terang.

Tidur Berdiri!

Sumber: twitter

Wah, kalau bisa tidur sambil berdiri seperti penumpang ini sih artinya ia sudah kelelahan sekali ya!

Baca Juga: Tak Dapat Kursi Tidur, Penumpang ini Justru Beli Enam Tiket untuk Tiga Orang

Bersandar ke Penumpang Lain

sumber: istimewa

Saking lelahnya, terkadang penumpang yang tidur di kereta tidak lagi memperhatikan kondisi di sekitarnya. Sama seperti penumpang yang satu ini! Duh mas, kan kasian penumpang yang disebelahnya itu.

Buku yang Ampuh!

Sumber: tribun

Gambar ini diambil dari komuter di luar negeri, dimana ada seorang penumpang wanita tertidur ketika tengah membaca buku “How To Sleep Well”. Wah, ampuh sekali ya bukunya!

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Yang Terbaru