Monday, November 25, 2024
HomeBandaraBandara Hong Kong Luncurkan Asuransi Delay Gratis, Penumpang Dapat Kompensasi Tanpa Ribet

Bandara Hong Kong Luncurkan Asuransi Delay Gratis, Penumpang Dapat Kompensasi Tanpa Ribet

Bandara Hong Kong (HKIA) resmi meluncurkan asuransi penundaan (delay) penerbangan gratis. Selama syarat minimal enam jam delay terpenuhi, penumpang bisa mendapat kompensasi sebesar HKD300 atau sekitar Rp551 ribu (kurs 1.837) secara cuma-cuma alias tanpa ribet melalui aplikasi My HKG yang dikembangkan HKIA.

Baca juga: Berkat Teknologi Biometrik, Bandara Hong Kong Sabet Gelar Inovasi Terbaik di Ajang ACI Innovation Awards

Selama 11 bulan sejak Januari sampai November lalu, Bandara Internasional Hong Kong tercatat melayani 1,2 juta penumpang dan 130.300 penerbangan, turun masing-masing 86,3 persen dan 12,0 persen.

Bila diperhatikan, persentase tersebut memang agak aneh dimana jumlah penumpang turun drastis tetapi jumlah penerbangan tidak.

Namun, sebetulnya itu wajar mengingat Hong Kong, sebagai pusat keuangan terbesar Asia, sekaligus, salah satu hub regional terbesar, memainkan peran sangat penting dalam menjaga rantai pasokan bahan baku manufaktur di kawasan; termasuk mendistribusikan peralatan dan perlengkapan medis yang kebutuhannya meningkat drastis selama pandemi Covid-19.

Sejauh ini, di masa normal, HKIA diketahui telah terhubung ke sekitar 180 tujuan, melalui lebih dari 1.000 penerbangan setiap hari oleh lebih dari 100 maskapai.

Sepinya aktivitas penerbangan di HKIA membuat keuangan bandara terseok-seok. Beruntung, HKIA beberapa kali mendapat kucuran dana segar.

Di akhir Februari lalu saja, total kucuran dana yang telah disalurkan ke bandara tersebut angkanya mencapai HK$1,6 miliar atau sekitar Rp2,8 triliun sejak pertama kali dikucurkan pada tahun lalu.

Empat bulan setelahnya atau di bulan Juni, HKIA mendapat suntikan dana sebesar HK$35 miliar atau Rp64 triliun (kurs 1 dollar HK – Rp1.825). Mereka mendapat dana tersebut dari 21 bank lokal dan internasional. Padahal, sebelumnya, AAHK hanya merencanakan dana sebesar 75 persen saja atau HK$20 miliar. Namun, karena tingginya minat dari bank, mereka pun menambah jumlah pembiayaan.

Kucuran dana segar HKIA tak berhenti berinovasi. Terbaru, bandara tersebut resmi memulai program asuransi penundaan (delay) penerbangan gratis.

Dilansir ttrweekly.com, penumpang yang ingin mendapatkan kompensasi atas keterlambatan penerbangan minimal enam jam bisa mendaftarkan diri sebagai HKairport Rewards atau sejenis miles oleh maskapai.

Penumpang yang sudah terdaftar dan memenuhi syarat, secara otomatis akan mengklaim kompensasi ke pihak bandara melalui aplikasi resmi perseroan, My HKG, tanpa mengunggah dokumen apapun.

Baca juga: Bandara Hong Kong Rampungkan Runway Ketiga di Tanah Reklamasi

Sayangnya, tak disebutkan dengan jelas kemana kompensasi akan dikirim. Besar kemungkinan, saat pendaftaran penumpang diminta untuk mencantumkan nomor rekening aktif.

Asuransi ini ditanggung sepenuhnya oleh ZA International Insurance Broker Limited (ZA). Selain itu, Penumpang terdaftar yang memegang kartu ID Hong Kong yang masih berlaku dan tiket pesawat pulang pergi ke Hong Kong juga berhak atas perlindungan Covid-19 gratis yang disediakan oleh ZA Relief Fund.

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Yang Terbaru