Thursday, March 13, 2025
HomeAngkutan FerryAuckland Akan Jadi Tuan Rumah Peluncuran Kapal Hidrofoil Listrik Termurakhir Milik Candela

Auckland Akan Jadi Tuan Rumah Peluncuran Kapal Hidrofoil Listrik Termurakhir Milik Candela

Auckland akan menjadi tuan rumah peluncuran perdana Candela C-8 di Selandia Baru, kapal hidrofoil listrik terlaris di dunia. Candela C-8 juga akan menjadi kapal hidrofoil pertama di Selandia Baru, di mana kapal feri berkontribusi signifikan terhadap emisi transportasi Auckland—sesuatu yang dapat dikurangi dengan teknologi dari Candela.

Baca Juga: Moda Transportasi Laut Selandia Baru Mulai ‘Berdayakan’ Kapal Listrik yang Ramah Lingkungan

Seperti yang dilansir KabarPenumpang.com dari laman marinebusinessnews.com.au, Candela C-8 dinilai sebagai kapal hidrofoil listrik tercepat, dengan jangkauan terjauh, paling senyap, dan paling efisien di pasaran. Candela C-8 akan memulai debutnya di Selandia Baru pada Auckland Boat Show, yang dibawa ke negara tersebut dengan menggunakan Carbon Yachts.

Sebagai ‘pemimpin global’ di sektor kapal hidrofoil listrik, Candela yang berpusat di Stockholm telah mengirimkan lebih dari 100 kapal, terhitung sejak tahun 2016 silam. C-8 dipuji sebagai ‘game changer’ berkat sistem hidrofoilnya yang inovatif, yang mampu mengangkat lambung kapal di atas air, mengurangi konsumsi energi hingga 80% sekaligus memungkinkan kapal merengkuh jarak jauh dengan kecepatan tinggi.

C-8 telah mencetak banyak rekor dunia, termasuk penyeberangan internasional pertama dengan kapal listrik dan jarak terjauh yang ditempuh oleh kapal listrik dalam satu hari—423 mil laut atau yang setara 784 kilometer. Menurut laman sumber, Candela juga akan mengirimkan kapal feri hidrofoil listrik pertama di Selandia Baru, Candela P-12 – yang sudah beroperasi di Stockholm.

‘Terbang di atas ombak’, kapal ini menawarkan perjalanan yang benar-benar senyap, berkat motor Candela C-POD yang sepenuhnya terendam dan berpenggerak langsung. Kapal ini beroperasi tanpa transmisi mekanis, sehingga bebas perawatan sekaligus menghilangkan kebutuhan akan oli atau cairan pendingin. Inti dari kapal ini adalah Flight Controller, sistem digital yang menggunakan berbagai sensor canggih untuk menjaga ketinggian, kemiringan dan memastikan perjalanan yang stabil bahkan di tengah terpaan ombak dan angin.

“Ini adalah pengalaman yang tiada duanya. Mirip dengan perjalanan di atas karpet ajaib—senyap, mulus, dan stabil. Karena kapal tidak bergoyang atau terguncang, Anda tidak akan mabuk laut,” kata Gustav Hasselskog, CEO dan pendiri Candela.

Candela P-12. Sumber: istimewa

Seperti yang diumumkan pada tahun 2024 silam, perusahaan listrik Selandia Baru, Meridian akan menerima pengiriman Candela P-12, yang diperkenalkan tahun lalu.

P-12 berkapasitas 30 penumpang ini sudah beroperasi di sistem transportasi umum Stockholm, dan telah meraih kesuksesan besar, memangkas waktu perjalanan hingga setengahnya dengan kecepatan jelajah 25 knot. Sejauh ini, P-12 telah menunjukkan pengurangan emisi karbon dioksida sebesar 95% per kilometer penumpang dibandingkan dengan feri konvensional.

Dirancang untuk transportasi massal yang efisien, P-12 juga menawarkan kemudahan saat penumpang hendak naik ke atas kapal berkat jalur haluan yang lebar. Dengan kata lain, kapal ini juga ramah terhadap penyandang disabilitas (pengguna kursi roda).

Jaringan feri Auckland memainkan peran penting dalam sistem transportasi umum kota, dan seiring dengan semakin parahnya kemacetan di jalan raya, kebutuhan akan alternatif transportasi yang cepat, efisien, dan berkelanjutan tidak pernah bertumbuh sebesar ini. Namun, meskipun hanya mengangkut 6% penumpang, feri saat ini menyumbang 20% ​​emisi transportasi umum, mengonsumsi hingga 13 juta liter solar per tahun. Terlebih, feri konvensional tidak hanya boros karbon tetapi juga mahal untuk dioperasikan dan dirawat, sehingga membatasi kelayakan perluasan transportasi air.

“Kami yakin P-12 memiliki potensi besar untuk transportasi di Auckland, itulah sebabnya kami gembira memamerkan teknologi kami di sini,” kata Gustav Hasselskog.

Siap-Siap! Maldives Akan Punya Kapal Feri Tenaga Surya Pertama Pada April Mendatang

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Yang Terbaru