Monday, November 25, 2024
HomeHot NewsAkhiri Produksi Selama Lima Dekade, Boeing 747 Terakhir Dikirim Ke Atlas Air

Akhiri Produksi Selama Lima Dekade, Boeing 747 Terakhir Dikirim Ke Atlas Air

Setelah diluncurkan dari pabriknya di Everett, Washington pada 6 Desember 2022, maka ada kabar bahwa pesawat Boeing 747 produksi terakhir, akan segera dikirimkan kepada pemesannya, Atlas Air Worldwide Holdings (AAWW), yang akan mengoperasikan untuk perusahaan logistik Swiss Kuehne+Nagel.

Baca juga: 3 Desember 2019, Boeing 747-400 Qantas Lakukan Penerbangan Trans Pasifik Terakhir

Sumber dari Reuters menyebut bahwa Boeing 747 produksi terakhir akan dikirim pada hari Selasa (31/1/2023). Boeing 747 yang dikenal sebagai “Queen of The Skies” merupakan pesawat komersial terbesar di dunia dan pertama dengan dua Lorong. Boeing berhenti meluncurkan 747 setelah 53 tahun diproduksi dan lebih dari 1.570 unit telah dibuat dalam berbagai varian.

Selain penggunaan Boieng 747 untuk angkutan kargo, Boeing 747 sehari-hari sebagai pesawat penumpang sekarang hampir sepenuhnya ditinggalkan. Maskapai telah beralih dari pesawat dengan empat mesin yang boros bahan bakar seperti 747, ke pesawat widebody dengan dua mesin yang lebih hemat bahan bakar.

Sebelumnya, Boeing telah memberi isyarat pada tahun 2020 bahwa mereka akan berhenti membangun 747, bahkan dalam varian kargo.

Firma analitik penerbangan Cirium mencatat saat ini hanya ada 44 pesawat Boeing 747 versi penumpang yang masih beroperasi. Adapun 25 di antaranya diterbangkan oleh Lufthansa. Jumlah itu turun dari lebih dari 130 yang beroperasi sebagai jet penumpang pada akhir 2019, tepat sebelum pandemi melumpuhkan permintaan perjalanan udara, terutama pada rute internasional.

Namun, di seluruh dunia masih ada 314 unit Boeing 747 yang digunakan. Pesawat-pesawat kargo tersebut kebanyakan dulunya adalah pesawat penumpang yang dikonversi menjadi varian kargo.

Baca juga: Tahukah Anda, Qantas Jadi Satu-satunya Maskapai Pengguna Boeing 747-400ER, Ini Alasannya

Boeing mengirimkan jet penumpang 747 pertama pada Desember 1969 ke dua maskapai yang saat ini sudah tutup, yakni TWA dan Pan Am.

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Yang Terbaru