Monday, November 25, 2024
HomeAnalisa AngkutanAda Sentuhan Mobil Mewah Honda, Ini Sederet Fitur Baru All-New HondaJet Elite...

Ada Sentuhan Mobil Mewah Honda, Ini Sederet Fitur Baru All-New HondaJet Elite S

Setelah sukses dengan pesawat jet bisnis HondaJet Elite pada 2018 silam, perusahaan otomotif Jepang, Honda, meluncurkan pesawat jet bisnis terbarunya, All-New HondaJet Elite S. Saat ini pesawat tersebut masih dalam proses sertifikasi laik terbang oleh otoritas setempat. Bila tak aral melintang, akhir tahun 2022 atau awal tahun 2023, pesawat tersebut sudah bisa dinikmati oleh sultan-crazy rich dunia.

Baca juga: Mitsubishi Uji Coba Regional Jet, Inikah Momen Kebangkitan Industri Dirgantara Jepang?

Dilansir New Atlas, pesawat jet bisnis itu menggabungkan kemewahan mobil Honda kelas atas saat melayang tinggi di angkasa. Banyak yang menyebut HondaJet Elite S merupakan versi udara dari Honda Accord.

Presiden dan CEO Honda Aircraft Company Michimasa Fujino sendiri mengatakan, sejak diperkenalkan pada 2018, pesawat HondaJet Elite telah mencapai kinerja terbaik di kelasnya sekaligus menjadi yang paling efisien. Kendati demikian, itu memang butuh riset tersendiri dari lembaga independen.

Terlepas dari hal itu, All-New HondaJet Elite S tentu saja menampilkan banyak hal baru dari saudara kembarnya HondaJet Elite.

Disebutkan, berat lepas landas maksimum All-New HondaJet Elite S meningkat sekitar 90 kilogram sehingga memungkinkan penumpang tambahan atau jarak terbang yang ditingkatkan, menjadi sekitar 225 km. Penggunaan Over-The-Wing Engine Mount (OTWEM) diklaim membuat pesawat memiliki bobot lepas landas yang lebih baik, didukung mesin GE Honda Aero Engines HF120.

Fitur spesial yang paling membedakan dengan HondaJet Elite tentu terletak di sistem avionik. All-New HondaJet Elite S disebut memiliki rangkaian avionik Garmin G3000 yang disesuaikan, termasuk FAA DataComm dan Aircraft Communications serta Addressing and Reporting System (ACARS), yang menggantikan komunikasi suara dengan pesan teks pendek melalui tautan data digital untuk kejelasan yang lebih baik.

Pesan-pesan ini termasuk perintah lalu lintas udara, informasi terminal, cuaca terminal, dan izin keberangkatan, unggahan rencana penerbangan, messaging, cuaca secara umum, transmisi otomatis saat position reporting, dan Out/Off/On/In status. Jika diinginkan, sistem COM3 dapat menonaktifkan Mode Datalink dan mengalihkan ACARS ke radio suara VHF ketiga. Sangat memudahkan pilot.

Selain itu, fitur Advanced Steering Augmentation System (ASAS) juga akan membatu pilot saat penerbangan jarak jauh. Sistem tersebut mengotomatiskan pengoperasian pesawat, seperti AutoPilot di pesawat konvensional, untuk membantu pilot beristirahat.

Cat baru pun ditambahkan yakni Gunmetal, Luxe Gold, dan Deep Sea Blue. Logo “Elite S” tersemat sebagai tampilan eksterior.

Pesawat Honda dirancang sebagai kelas bisnis yang mewah. Skema warna krem dipadukan dengan kursi empuk dan meja lounge yang dapat disesuaikan, pencahayaan fokus terarah, dan jendela besar bernuansa membantu pesawat menawarkan suasana yang cukup tenang.

Baca juga: Inilah Airbus ACJ319neo, Jet Pribadi Crazy Rich yang Terinspirasi Mobil Sport

Interiornya memang mirip dengan kabin beberapa mobil mewah Honda, dengan kapasitas enam penumpang, lengkap dengan dapur, toilet pribadi, dan sound system Bongiovi. Honda Aircraft Company yakin bahwa pesawat model terbaru ini akan menjadi pilihan yang disukai banyak pelanggan yang mencari pengalaman terbang pribadi.

Pesawat ini memiliki kecepatan tertinggi 422 knots atau 781 km per jam di ketinggian 30.000 kaki. Sedangkan jarak tempuhnya mencapai 1.437 nautical miles plus jangkauan ekstra 120 nm. Pesawat ini dapat terbang 17 persen lebih jauh dari generasi sebelumnya dengan penambahan jarak sejauh 396 km. All-New HondaJet Elite S memiliki jelajah maksimum ketinggian hingga 43.000 kaki.

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Yang Terbaru