Kendaraan listrik kini sudah menjadi trend dan banyak digunakan oleh masyarakat. Bukan hanya sepeda motor dan mobil, tetapi bus pun mulai melebarkan sayapnya menggunakan teknologi listrik.
Meskipun kendaraan konvensional dengan bahan bakar minyak masih banyak digunakan. Di Jakarta sendiri, berbagai angkutan umum pun kini menyasar kendaraan yang menggunakan listrik sebagai tenaga penggeraknya.
Seperti PT Transportasi Jakarta yang sudah menggunakan bus listrik diberbagai koridor. Nah, hal ini pun kemudian diikuti oleh daerah lainnya di Indonesia, salah satunya adalah Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).
Pemerintah Jogja baru-baru ini mulai memfokuskan bus listrik sebagai angkutan yang melayani pelancong di pusat Kota Yogyakarta. Operasionalnya sendiri akan mulai pada 1 Mei 2025 mendatang.
Dinas Perhubungan (Dishub) DIY mengungkapkan bahwa sosialisasi proyek trayek bus listrik akan dilakukan akhir bulan April 2025 ini. Kepala Bidang Angkutan Dishub DIY Wulan Sapto Nugroho mengatakan, sosialisasi perubahan tersebut agar masyarakat tahu dan tidak bingung.
Namun dikatakan Wulan bahwa perherseran trayek masih dalam tahap finalisassi dan akan diputuskan melalui rapat koordinasi Bersama dengan operator dan Dishub. Wulan menjelaskan, ada dua lokasi yang disiapkan sebagai titik keberangkatan bus listrik.
Adapun tempat keberangkatannya di parkiran Nabean di sisi barat dan Kridosono di sisi timur Jogja. Sebelum dioperasikannya, bus listrik akan menjalani uji teknis yakni termasuk pengujian daya tahan baterai serta penghitungan jumlah putaran operasional bus listrik.
Charger untuk pengisian daya saat ini berada di Bandara Adisutjipto dan saat baterai bus mencapai 30 persen maka harus Kembali ke tempat pengisian. Untuk diketahui, operasional bus listrik di Jogja dinilai kurang maksimal karena masih tumpeng tindih dengan rute Trans Jogja 1A.
Sehingga dengan trayek baru ini, diharapkan bus listrik dapat berfungsi lebih efektif sebagai shuttle di Kawasan wisata utama. Selain itu juga jalur bus listrik sendiri akan berbeda dengan Trans Jogja.
Pada pegoperasiannya akan ada dua unit Bus Listrik milik Pemda DIY rencananya akan dioperasikan dalam satu trayek yang sama. Sementara itu, layanan tetap digratiskan untuk masyarakat hingga akhir 2025.
Mudik ke Jogja dan Surabaya? Bus Sinar Jaya Bisa Jadi Pilihan