Penggunaan transportasi umum seperti bus antarkota antarprovinsi (AKAP) menjadi pilihan favorit untuk mudik atau liburan. Selain dilengkapi fasilitas yang cukup mendukung untuk kenyamanan penumpang, tarifnya pun cukup sebanding dengan yang diberikan perusahaan otobus (PO).
Namun, di balik kenyamanan bepergian dengan bus, risiko kehilangan barang sering kali menghantui penumpang. Untuk mencegah hal tersebut, berikut beberapa tips yang dapat membantu Anda menjaga barang bawaan tetap aman selama perjalanan.
1. Gunakan Tas yang Aman dan Mudah Diawasi
Pilih tas dengan resleting kuat dan bawa barang berharga dalam tas kecil yang selalu Anda pegang atau letakkan di depan tubuh. Hindari menyimpan barang penting di rak atas atau tempat yang jauh dari jangkauan.
Baca juga: Mau Nyaman Naik Kereta Api Ekonomi ‘Adu Dengkul’? Yuk, Lakukan Tips Ini
2. Pisahkan dan Amankan Barang Berharga
Simpan HP, dompet, dan dokumen penting di tempat yang terpisah dari koper atau tas utama. Jangan pernah meletakkan semua barang berharga dalam satu tas besar yang masuk ke bagasi.
3. Beri Label pada Barang Bawaan
Berikan identitas seperti nama dan nomor kontak pada koper atau tas. Ini dapat memudahkan pencarian jika terjadi kehilangan atau tertukar dengan milik penumpang lain.
4. Waspada Saat Turun dan Istirahat
Selalu cek ulang seluruh barang sebelum turun dari bus. Saat bus berhenti di rest area, jangan tinggalkan barang berharga di dalam bus tanpa pengawasan.
5. Gunakan Gembok dan Tambahan Keamanan
Tambahkan gembok kecil pada ritsleting tas untuk menghindari pencurian saat Anda tertidur atau kurang waspada.
Baca juga: Cuaca Ekstrem, Ini Tips Aman Bagi Pengemudi Bus dan Truk di Malam Hari
6. Jangan Terlalu Percaya Orang Asing
Waspadai penumpang lain yang terlalu ramah atau menawarkan bantuan membawa barang, terutama saat di terminal atau saat proses naik-turun dari bus.
Dengan mengikuti tips ini, penumpang diharapkan bisa menikmati perjalanan jarak jauh dengan lebih tenang dan aman. Selain itu, tetaplah waspada dan utamakan keselamatan pribadi selama berada dalam perjalanan.