Payo Lur Naik LRT! Ya itulah kalimat ajakan untuk warga Sumatera Selatan khususnya Kota Palembang untuk gunakan LRT Palembang dalam bertransportasi.Tak hanya ajakan untuk warga Palembang dan sekitarnya saja, tapi ada informasi tambahan yang mungkin bisa dimanfaatkan khususnya bagi pelajar ataupun mahasiswa.
Baca juga: Load Factor Rendah, Akankah LRT Palembang Senasib dengan MRT Malaysia?
Kabarpenumpang.com sempat intip media sosial instagram @lrtsumsel, ternyata ada informasi mengenai promo khusus pelajar atau mahasiswa yang ingin menggunakan LRT Palembang tidak akan dipungut biaya. Promo berupa gratis naik LRT Palembang ini dilakukan selama satu bulan dengan menggunakan kartu berlangganan LRT Sumsel. Jika ingin mendapatkan kartu berlangganan, pelajar atau mahasiswa bisa mendaftar dengan cara berikut ini:
1. Untuk langkah awal silakan isi formulir pendaftaran yang bisa didapat di semua Stasiun LRT Palembang.
2. Bagi pelajar atau mahasiswa hanya ditujukan maksimal semester 6.
3. Ini yang paling penting. Pelajar atau mahasiswa diwajibkan membawa kartu identitas sekolah atau universitas masing – masing yang masih berlaku serta lampirkan fotocopy kartu tersebut.
4. Jika kartu pelajar atau kartu mahasiswa tidak memiliki masa aktif, maka wajib membawa surat keterangan dari sekolah atau univrrsitas sebagai bukti bahwa pendaftar masih tercatat di akademik dan berstatus masih sebagai pelajar atau mahasiswa.
5. Kartu berlangganan akan diproses, pendaftar dikonfirmasi ulang jika kartu sudah bisa diambil.
Dengan hadirnya promo ini, baik pelajar atau mahasiswa yang menggunakan LRT Palembang diharapkan bisa mendapat fasilitas yang disediakan oleh pihak LRT baik di kereta maupun di stasiun. Dan juga memberi rasa aman dan nyaman saat menggunakannya. Seperti diketahui LRT Palembang memiliki 88 kali perjalanan dengan jam operasional mulai pukul 06.00 dari Stasiun DJKA hingga pukul 18.54, serta keberangkatan dari Stasiun Bandara pukul 06.54 hingga pukul 19.37. Tarif umum yang dikenakan Rp 10.000 untuk rute dari dan menuju Stasiun Bandara dan Rp 5.000 untuk rute selain Stasiun Bandara. (PRAS – Cinta Kereta Api)