Monday, November 25, 2024
HomeBandaraBandara Minneapolis Hadirkan Mockup Kabin untuk Bantu Penyandang Disabilitas

Bandara Minneapolis Hadirkan Mockup Kabin untuk Bantu Penyandang Disabilitas

Selalu ada jalan untuk membantu kemudahan penumpang di bandara, seperti yang dilakukan Bandara Internasional Minneapolis-Saint Paul, Minnesota, Amerika Serikat. Agar bisa melayani penumpang disabilitas secara maksimal, bandara tersebut meluncurkan Travel Confidently MSP Education Center dengan menghadirkan cabin mockup atau mockup kabin.

Baca juga: Bagaimana Prosedur Pramugari Bantu Penumpang Disabilitas di Pesawat?

Mockup kabin sepanjang 33 meter ini sebelumnya adalah mockup kabin Delta Airlines untuk pelatihan kru kabin maskapai.

Dilansir Simple Flying, mockup kabin Boeing 737 ini di tempatkan di dekat Gate C16 Terminal 1 bandara. Mockup kabin tersebut memiliki 42 kursi dan dilengkapi dengan fitur onboard yang biasa ditemui penumpang, seperti kompartemen bagasi, seat belt, dan lainnya.

Itu dinilai akan sangat membantu penumpang, khususnya penumpang disabilitas, dalam memberikan lingkungan yang akan mereka temukan di pesawat sebelum penerbangan sungguhan tiba, sebagai bagian dari tujuan dibentuknyaTravel Confidently MSP Education Center.

“Fasilitas unik ini akan menjadi ciri khas program MSP yang mendukung perjalanan yang adil dan inklusif. Berkat sumbangan yang besar dari Delta Air Lines, kami dapat menyediakan lingkungan pelatihan yang nyata tanpa menggunakan pesawat yang sebenarnya, yang akan membangun kepercayaan dalam perjalanan udara untuk lebih banyak orang di komunitas kami,” jelas executive director sekaligus CEO of the Metropolitan Airports Commission, Brian Ryks.

Senada dengan Ryks, VP Operation Delta Air Lines, Mary Loeffelholz mengungkapkan pihaknya sangat ingin memberikan lingkungan yang lebih inklusif. Karenanya, dengan sumbangan mockup kabin bekas armadanya yang sudah purna tugas, diharapkan itu bisa lebih berguna untuk penumpang.

“Kami berterima kasih atas kemitraan berkelanjutan kami dengan MAC dan Airport Foundation MSP, yang telah memajukan upaya Delta untuk menciptakan dunia yang lebih inklusif dan dapat diakses oleh semua orang. Memberi kembali kepada komunitas kami berakar dalam pada keyakinan dan nilai Delta, dan melalui kerja orang-orang kami, kami sangat menantikan bagaimana fasilitas ini akan berdampak pada komunitas MSP,” ujarnya.

Baca juga: Inilah Air Hollywood, Studio Bertema Penerbangan Terbesar di Dunia

Travel Confidently MSP Education Center adalah program pelayanan unik oleh Bandara Minneapolis bukan hanya untuk penumpang melainkan juga untuk seluruh staf bandara dan maskapai, yang salah satu turunan programnya ialah program Navigasi MSP.

Program ini memungkin penumpang disabilitas, baik tuna rungu, tuna netra, maupun tuna wicara, ataupun penumpang yang mengalami aerophobia atau rasa takut yang luar biasa saat naik pesawat, untuk membiasakan diri dengan kabin pesawat sebelum penerbangan sungguhan.

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Yang Terbaru