American Dream adalah mobil (sedan) terpanjang di dunia sempat teronggok tak terpakai dan berkarat di belakang gudang New Jersey selama bertahun-tahun. Padahal dulunya digunakan dalam beberapa penampilan film.
Baca juga: Mampu Angkut 250 Penumpang, BYD Automobile Luncurkan Bus Listrik Terpanjang di Dunia
Hingga akhirnya mobil terpanjang di dunia itu dijual sejak 2019 lalu kepada pemiliknya saat ini, Michael Dezer. Karena memiliki Museum Mobil dan objek wisata Dezerland Park di Orlando, Florida, Dezer kemudian memiliki keahlian untuk membangun kembali Dream.

KabarPenumpang.com melansir dari laman newatlas.com (10/3/2022), mobil ini saat diperbaiki menghabiskan biaya US$250 ribu dan memakan waktu pembangunannya kembali selama tiga tahun. Dezer mengatakan, kabinnya benar-benar hancur sehigga dia memotong dan menggantinya dari mobil lain.
Tak hanya itu, dirinya juga mengganti seluruh drive train. Bahkan dalam proses pembangunannya kembali, Dezer memastikan untuk menambahkan satu setengah inci panjangnya dan memungkinkan mendapatkan kembali Rekor Dunia Guinneess untuk mobil terpanjang.
Interior yang luas dan terbentang ke belakang, membuat Dream mampu menampung hingga 75 orang. Mobil ini juga dilengkapi dengan kolam renang built in, memiliki papan loncat sendiri serta sebuah helipad di ujung mobil yang mampu menopang berat sampai 2.270 kg.
Keunikan lainnya, Dezer memasang bendera Amerika di bagian depan mobil. Meski begitu, nyatanya Dezer tidak memiliki rencana untuk melajukan Dream kembali ke jalanan alias hanya akan berada di museum dan menjadi daya tarik pengunjung.
Dalam sebuah video, terlihat helikopter kecil yang mendarat di atas mobil. American Dream yang saat ini memiliki panjang seratus kaki atau sekitar 30,5 meter. Awalnya dibangun di California sekitar tahun 1986 oleh Jay Ohrberg dan dari serangkaian limusin Cadillac Eldorado, American Dream awalnya memiliki panjang 18,3 meter dengan 26 roda, mesin V8 di depan dan V8 lain di belakang.
Baca juga: Bus Listrik Terpanjang Akan beroperasi di Denmark
Dengan cepat memahami kesalahan jalannya, Ohrberg kemudian memperpanjangnya hingga 100 kaki, meletakkan engsel di tengah untuk memberinya kesempatan untuk berbelok.