Enam kecelakaan bus dalam 40 hari membuat PT TransJakarta mendapat sorotan tajam dari berbagai kalangan, utamanya stakeholders.
Baca juga: Dianggap Terlalu Cantik Jadi Pengemudi Bus, Wanita Asal Inggris Tetap Pada Pendiriannya
Terlepas dari itu, bagi kalian penumpang aktif bus TransJakarta, utamanya perempuan yang berada bagian depan, pasti sudah akrab dengan pemandangan pramudi atau sopir cantik Tije. Profesi yang dahulu dilabeli sebagai pekerjaan kaum adam itu memang belakangan sudah tak berlaku lagi. Banyak perusahaan yang mulai menerima kehadiran wanita cantik sebagai sopir, termasuk TransJakarta.
Dari sederet sopir wanita cantik TransJakarta, tanpa mengesampingkan pramudi wanita lain, setidaknya ada enam yang menarik untuk dibahas.
1. Vidia
Dari kanal YouTube @Newbi55 Scania, Vidia adalah salah satu pramudi wanita cantik bus TransJakarta yang mengemudikan Steady Safe jenis Maxi. Sebelumnya, ia juga pernah mengemudikan bus Mercy Transjakarta.
2. Pusriadiatama
Hobi menyetir mengantarkannya mengambil profesi sebagai sopir. Dilihat dari kanal YouTube @ewbi55 Scania, sopir wanita cantik bus TransJakarta ini mulai bekerja dengan BUMD transportasi itu sejak tahun 2006. Namun pada tahun 2010, ia memutuskan hijrah ke operator PT Mayasari Bhakti. Selama mengemudikan bus Transjakarta, wanita asal Bogor ini beroperasi di Koridor 6 Ragunan-Dukuh Atas.
3. Lina
Paramudi cantik bus Transjakarta adalah Lina. Dilihat dari kanal YouTube @Brian sihombing, Lina adalah driver wanita busway Koridor 9 Pinang Ranti-Grogol.
4. Sarah
Sarah adalah paramudi Bus Transjakarta rute Cawang-Depok. Dikutip dari kanal YouTube @RUDE 11, driver wanita yang murah senyum ini sudah mengabdi di TransJakarta selama 15 tahun. Ia membawa unit Mercedes Benz 1526. Ia rela bangun pagi demi mengemban tanggung jawab dalam tugas untuk membahagiakan anak dan keluarga.
Baca juga: Guinness World Records Berduka Atas Wafatnya Pengemudi Bus Terpendek di Dunia
5. Mariyani
Berbeda dengan Pusriadiatama, sopir bus TransJakarta yang satu ini memutuskan bergabung menjadi pramudi lantaran merasa tertantang. “Laki-laki bisa kenapa saya enggak,” kata pramudi wanita cantik bus Transjakarta Koridor 1 Blok M-Kota, seperti dilihat dari kanal YouTube @Potretjurnalis.
6. Ira Puspita
Srikandi Busway yang satu ini bisa dibilang paling ekstrem. Bukan cara mengemudikannya, melainkan keputusannya menjadi pramudi wanita cantik bus Transjakarta. “Dulu rawat orang sakit, sekarang rawat mobil,” candanya dalam kanal YouTube @ewbi55 Scania. Ia memutuskan alih profesi menjadi pramudi karena bisa menghilangkan rasa bosan.