Terkadang ide-ide kreatif dan unik bermunculan ketika seseorang terdesak serta harus mendapatkan jawab segera. Apalagi ketika di masa pandemi seperti saat ini di mana banyak tempat mulai sepi pengunjung dan pemilik memutar otak agar kembali ramai.
Baca juga: Percantik Kota dan Menyenangkan Anak-anak, Halte Bus di Ontario Tampil dengan Corak Pastel
Salah satunya Bandara Internasional Changi yang belum kembali seperti sedia kala. Karena hal ini, maka pengelola Bandara Changi menggelar acara staycation di dalam area Jewel Changi yang terkenal dengan air terjun Rain Vortexnya.
Dilansir KabarPenumpang.com dari berbagai laman sumber, acara staycation ini cukup unik karena pengunjung yang mengikutinya akan bermalam di tenda mewah alias glamour camping atau glamping. Ada dua lokasi glamping yang bisa dipilih pelancong untuk menikmati staycation tersebut yakni di Cloud9 Piazza yang mengusung tema Glampcation in the Clouds.
Sedangkan lokasi lainnya di Shiseido Forest Valley dengan tema yang diangkat Glampcation at Shiseido Forest Valley. Tenda camping ini dilengkapi dengan berbagai fasilitas agar pelancong yang menikmati staycation mereka merasa nyaman.
Dengan kemah yang luas, bisa diisi oleh tiga orang dewasa dan dua orang anak. Kemah ini dilengkapi dengan kasur yang empuk serta pendingin ruangan. Untuk Cloud9 Piazza letaknya berada di lantai lima Jewel Changi dan pelancong bisa melihat air terjun Rain Vortex sebagai pemandangan sebelum serta saat bangun tidur.
Untuk menikmati pilihan Cloud9 Piazza, pelancong bisa check in jam 07.00 pagi waktu setempat dan check out pada pukul 10.00 pagi esok harinya. Sedangkan Shiseido Forest Valley letaknya di lantai satu dan pelancong bisa menikmati panorama hutan buatan yang mengelilingi Rain Vortex.
Untuk check in di sini lebih siang yakni pukul 11.30 waktu setempat dan check out pukul 09.00 esok harinya. Seluruh pelancong yang menginap dan mengikuti program ini, bisa menggunakan fasilitas Changi Lounge mulai dari kamar mandi sampai gym.
Bahkan akses parkir diberikan juga secara gratis. Tak hanya itu, pelancong juga diajak Plesiran ke sudut-sudut hiburan bandara seperti Canopy Park dan Changi Experience Studios. Tarif untuk menikmati glamping di Bandara Internasional Changi Singapura mulai dari S$320 (sekitar Rp3,2 juta) per malam pada Senin sampai Kamis, dan S$360 (sekitar Rp 3,8 juta) per malam pada Jumat hingga Minggu, hari libur nasional dan menjelang hari libur nasional.
Bagi yang enggan bermalam, bisa mengambil paket ‘Glampicnic in the Clouds’. Ada dua slot waktu yang disediakan, mulai pukul 11.15-14.15 atau 15.00-18.00. Pengunjung dipersilakan membawa makanan dan minuman sendiri atau bisa menjelajah bandara untuk menikmati kuliner khas Singapura.
Tarif paket piknik ini mulai dari S$160 (sekitar Rp1,6 juta) per tiga jam pada Senin-Kamis dan S$180 (sekitar Rp1,9 juta) per tiga jam per malam pada Jumat hingga Minggu, hari libur nasional dan menjelang hari libur nasional.
Baca juga: “Workcation,” Pilihan Para Pekerja di Jepang Selama Pandemi
Acara staycation di Bandara Internasional Changi Singapura diadakan hingga 3 Januari 2021. Pemesanan tempat di awal sangat dianjurkan.