Sebagian besar maskapai penerbangan dunia saat ini tengah mengalami kerugian meski beberapa diantaranya sudah mulai bangkit kembali. Bahkan mereka melakukan berbagai cara untuk menutupi kerugian yang terjadi akibat pandemi Covid-19.
Baca juga: Kembali Beroperasi, AirAsia Indonesia Baru Buka Dua Rute
Salah satu maskapai yang mengalami kerugian adalah AirAsia dan mereka mengatakan, Selasa (1/9/2020) kemarin akan mulai mengenakan biaya kepada pelanggan yang melakukan check-in di konter bandara. Selain untuk menutup kerugian, AirAsia juga ingin mengajak pelanggannya untuk meminimalkan kontak fisik dan tetap menjaga jarak selama pandemi ini.
Dilansir KabarPenumpang.com dari laman thejakartapost.com (1/9/2020), pihak AirAsia menyebutkan, bagi calon penumpang yang tidak melakukan check-in melalui situs web maskapai, aplikasi seluler atau kios bandara akan dikenakan biaya 20 ringgit Malaysia atau sekitar Rp71 ribu untuk penerbangan domestik. Sedangkan untuk pelancong yang melakukan penerbangan internasional akan dikenakan 30 ringgit malaysia atau sekitar Rp106 ribu meskipun beberapa pengecualian akan berlaku.
Chief Operations Officer atau COO AirAsia Grup Javed Malik mengatakan, biaya tersebut akan membantu memotivasi para calon penumpang untuk memanfaatkan investasi maskapai dalam teknologi digital.
“Mengingat pandemi Covid-19, fasilitas check-in mandiri ini menjadi sangat penting dalam meminimalkan kontak fisik antara tamu dan staf kami,” katanya dalam sebuah pernyataan.
Untuk diketahui, pada bulan Agustus lalu, maskapai berbiaya hemat ini melaporkan kerugian kuartal terbesar dalam sejarahnya yakni pendapatan turun hingga 96 persen. Hal ini karena dampak pandemi yang menghancurkan permintaan perjalanan.
Meski begitu, maskapai yang berbasis di Malaysia ini mengatakan, telah mengajukan pinjaman bank di pasar operasinya. Mereka juga telah disajikan dengan proposal dari bankir investasi, pemberi pinjaman dan calon investor untuk meningkatkan modal.
Baca juga: Antisipasi Covid-19, Awak Kabin AirAsia Punya Seragam Baru Mirip Kostum Hazmat
Ternyata biaya check-in AirAsia di konter ini sendiri jauh dibawah biaya PLC dari maskapai penerbangan Eropa yakni Ryanair Holdings sebesar $66 atau sekitar Rp976 ribu untuk check in di bandara yang diberlakukan sebelum pandemi. Maskapai berbiaya hemat lainnya asal Amerika Serikat yakni Spirit Airlines mengenakan biaya $10 atau sekitar Rp147 ribu untuk boarding pass yang akan dicetak di bandara