Setelah didera masalah keretakan yang ditemukan pada seri 737 NG, kini pabrikan pesawat terbesar di dunia, Boeing kabarnya akan meningkatkan upaya pembenahan dari seri 737 MAX agar pesawat ini bisa kembali ke layanan dalam waktu dekat. Selain melakukan pembenahan terhadap software, perusahaan juga mengklaim telah melakukan perombakan terhadap jajaran direksinya.
Baca Juga: Boeing Digoyang Masalah (Lagi), Kini Ditemukan Retakan pada Seri 737 NG
Adalah Beth Pasztor, seorang karyawan Boeing berusia 34 tahun yang baru-baru ini menjadi eksekutif di Departemen Keselamatan dan Kepatuhan diklaim akan memimpin kelompok keselamatan terbang terbaru. Sebagaimana yang dilansir KabarPenumpang.com dari laman cnbc.com (30/9), dewan kehormatan Boeing pada pekan lalu merekomendasikan perubahan pada jajaran direksi dan serangkaiannya yang bertujuan untuk meningkatkan budaya keselamatan yang selama ini coba dibuktikan oleh pihak perusahaan.
Ini merupakan respon Boeing terhadap serangkaian rekomendasi yang masuk ke perusahaan yang mendukung agar seri 737 MAX bisa kembali mengudara. Adapun Beth Pasztor merupakan seorang veteran di perusahaan, dimana nantinya ia akan bertanggungjawab terhadap semua aspek keselamatan dari suatu produk – termasuk melakukan investigasi terhadap kekhawatiran atau temuan dari para karyawan Boeing.
Tidak hanya menerima laporan dari karyawan Boeing saja, tapi di posisi barunya ini, Beth Pasztor juga akan menerima laporan dari dewan peninjau keselamatan dan teknisi ahli yang merepresentasikan Federal Aviation Administration (FAA).
Baca Juga: NTSB Rekomendasikan Latihan Khusus Pilot Sebelum Menerbangkan Boeing 737 MAX
“Dari sudut pandang kualifikasi teknis, Beth Pasztor adalah yang terbaik. Ia merupakan seorang pemimpin yang kompatibel, dan juga seorang kolaborator,” tutur CEO Boeing, Dennis Muilenburg dalam sebuah acara tertutup perusahaan.
Dengan dibentuknya tim baru ini, diharapkan Dennis Muilenburg cs bisa meraup kembali kepecayaan Boeing pasca diterpa sederet kasus yang berdampak pada anjloknya saham perusahaan – dan tentu saja, ini bukanlah pekerjaan yang mudah. Sertifikasi yang didapat oleh Boeing kelak, akan menjadi satu tonggak penting dimana itu tandanya, mereka dapat kembali menerbangkan varian 737 MAX di masa yang akan datang.