Monday, November 25, 2024
HomeHot NewsPerluas Ekspansi, JavaMifi Gandeng Singapore Airlines

Perluas Ekspansi, JavaMifi Gandeng Singapore Airlines

Sebagai salah satu penyedia jasa sewa modem travel, JavaMifi terus mengembangkan sayap usahanya. Kabar terbaru menyebutkan bahwa perusahaan pionir yang menyediakan jasa seperti ini mengumumkan kerja samanya dengan KrisFlyer (keangotaan premium frequent flyer dari Singapore Airlines). Wah, kira-kira apa saja ya yang dapat dinikmati penumpang dengan adanya kerja sama ini?

Baca Juga: Sewa Modem WiFi Portable Kini Jadi Favorit Pelancong Ketika di Luar Negeri

Sebagaimana yang dilansir KabarPenumpang.com dari selular.id (17/5/2019), KrisFlyer miles dapat digunakan untuk terbang bersama Singapore Airlines, SilkAir dan lebih dari 30 mitra maskapai kelas dunia termasuk penerbangan Star Alliance. Mitra maskapai tersebut menawarkan 1000 tujuan di lebih dari 170 negara. Adapun kerja sama ini untuk memberikan akses internet 4G unlimited kepada anggota KrisFlyer.

Kerja sama antara dua perusahaan ini berlangsung selama 1 tahun, terhitung sejak 22 April 2019 hingga 22 April 2020.

“Saat ini JavaMifi sudah menjangkau lebih dari 160 negara. Oleh karena itu, kami yakin kerjasama ini mampu menjangkau seluruh rute Singapore Airlines. Kami memiliki misi yang sama dengan Singapore Airlines dalam menjaga kepuasan pelanggan,” ujar founder dari JavaMifi, Andintya Maris.

Tidak hanya itu, kerja sama ini juga menawarkan potongan harga 20% untuk seluruh anggota KrisFlyer, dimana promo ini juga berlaku untuk penerbangan kemana saja dengan dua cara penukaran – online dan offline.

Sebelumnya, JavaMifi telah terlebih dahulu menggaet Low-Cost Carrier (LCC) asal Malaysia, AirAsia. Tidak terlalu beda jauh dengan Singapore Airlines, kerja sama yang terjalin antara JavaMifi dan AirAsia juga mencakup kemudahan bagi penumpang AirAsia untuk mendapatkan koneksi internet 4G unlimited dengan mudah di 170 negara tujuan yang terjangkau JavaMifi. Adapun kerja sama yang terjalin antara JavaMifi dan AirAsia ini terjalin sejak bulan Maret 2019 kemarin.

Baca Juga: Bagaimana sih Cara Kerja WiFi OnBoard? Cek Jawabannya di Sini!

Tidak hanya bekerja sama dengan moda transportasi, tapi JavaMifi juga baru saja memperlebar sayap bisnisnya menuju Thailand dan menggandeng salah satu partner lokal di sana, Smile Wifi. Melalui kerja sama ini, JavaMifi akan menghadirkan support penuh bagi penggunanya yang berkunjung ke Thailand dalam bentuk jaringan stabil, koneksi internet lebih cepat dan dukungan technical support 24 jam dari tim lokal jika pelanggan memerlukan bantuan.

 

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Yang Terbaru