Tuesday, November 26, 2024
HomeBasis AplikasiMudahkan Bayar Zakat, GoJek Rilis Go-Give Pertengahan Mei Mendatang

Mudahkan Bayar Zakat, GoJek Rilis Go-Give Pertengahan Mei Mendatang

Sehubungan dengan berjalannya Bulan Ramadan, salah satu unicorn asal Indonesia, GoJek meluncurkan fitur Go-Give. Ya, sesuai dengan namanya, fitur ini memungkinkan para pengguna aplikasi GoJek untuk berbagi donasi, zakat, infaq, dan sedekah secara online. Anda dapat mulai mengakses fitur ini melalui aplikasi GoJek pada ponsel Anda terhitung sejak pertengahan Mei 2019 mendatang. Sebelumnya, GoJek pernah menghadirkan fitur serupa hanya saja dalam bentuk shuffle card sejak November 2018 kemarin.

Baca Juga: Pasca Pemberlakuan Tarif Baru, Pengemudi Ojek Online Keluhkan Sepinya Order

Sebagaimana yang dilansir KabarPenumpang.com dari laman cnbcindonesia.com (8/5/2019), ketika masih berbentuk shuffle card saja, Go-Give telah memfasilitasi 343 kampanye kebaikan dan mengumpulkan dana sejumlah Rp2,3 miliar dari 75.000 donatur dalam rentang waktu enam bulan saja. Luar biasa, bukan?

Menanggapi rencana peluncuran Go-Give dalam versi baru ini, Chief Corporate Affairs GoJek, Nila Marita mengatakan bahwa inovasi ini sejalan dengan misi Gojek untuk menggunakan teknologi dalam memudahkan kehidupan dan memberikan dampak sosial kepada masyarakat luas.

“Kami percaya posisi kami sebagai aplikasi on-demand dengan jumlah pengguna terbanyak di Indonesia akan memperluas jangkauan Go-Give sehingga dapat menginspirasi semakin banyak lagi masyarakat Indonesia untuk berbagi kebaikan dan memberikan dampak sosial,” ungkap Nila, Rabu (8/5/2019).

Senada dengan Nila, Head of Third Party Platform GoJek, Sony Radhityo pun menambahkan bahwa tren donasi online yang ada di Indonesia mengalami pertumbuhan yang sangat pesat pada rentang waktu 2017 hingga 2018.

Terlebih lagi, di Bulan Ramadan seperti ini juga kerap kali dimanfaatkan oleh banyak orang di luar sana untuk berbagi kebaikan, jadi sepertinya GoJek sudah merilis fitu yang tepat di waktu yang pas.

Baca Juga: Tarif Baru Ojol Berlaku 1 Mei di Lima Kota, GoJek dan Grab Ikut Aturan Pemerintah

“Di Indonesia tren donasi online meningkat lebih dari dua kali lipat pada 2017-2018. Ramadhan tahun lalu, jumlah donasi digital yang terhimpun dengan memanfaatkan aplikasi Gojek juga secara signifikan meningkat 12 kali dibandingkan Ramadan tahun sebelumnya,” ungkap Sony.

Ia juga menambahkan bahwa Go-Give melengkapi 22 layanan dan lima fitur yang kini ada dalam ekosistem GoJek. “Yang unik, Go-Give punya kalkulator zakat Jadi, bisa dihitung langsung, apakah mau bayar zakat sendiri atau untuk anak semisal sudah berkeluarga,” tuturnya.

 

 

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Yang Terbaru