Mengudara dengan menggunakan pesawat dari satu pabrikan yang baru saja diterpa berbagai isu pasca dua kecelakaan beruntun memang tidaklah semudah membalikkan telapak tangan. Rasa takut untuk kembali mengudara seolah seperti hadir kembali bak momen pertama kali Anda terbang dengan menggunakan pesawat – atau bahkan lebih parah. Imajinasi tentang kerusakan sistem di tengah perjalanan hingga kecelakaan yang mungkin saja bisa menimpa perjalanan Anda menjadi sekelibat pikiran buruk yang mampir ke pikiran seketika Anda masuk ke ruang kabin.
Baca Juga: Mobile Game Ini “Ajarkan” Penumpang Hadapi Situasi Darurat Selama Mengudara
Terlebih ketika Anda merupakan seorang yang memiliki trauma tersendiri terhadap dunia penerbangan, tentu sajahal ini menjadi semakin tidak mudah untuk diatasi. KabarPenumpang.com mengutip dari laman npr.org (17/4/2019), Ben Kaminow merupakan orang yang tepat untuk mencontohkan deskripsi di atas – dimana Ben merupakan seorang yang memiliki trauma terhadap perjalanan udara sejak tahun 1993. Trauma yang dialami Ben ini dikarenakan pesawat yang kala itu ditumpanginya mendapatkan turbulensi yang cukup kuat, dan sejak saat itu ia menjadi trauma.
Ben sendiri lebih memilih untuk menghabiskan waktu yang lebih lama via jalur darat ketimbang harus terbang dengan menggunakan maskapai yang paling nyaman sekalipun.
Sadar bahwa traumanya ini hanya akan menyusahkan dirinya di masa yang akan datang, Ben mencari referensi hingga ia mendapatkan buku karangan Tom Bunn, eks pilot di United Airlines yang sekarang beralih profesi menjadi seorang terapis berlisensi.
SOAR, buku karangan Tom Bunn ini sebenarnya merupakan salah satu dari bundle yang dapat mengobati trauma seseorang terhadap perjalanan udara. Tidak hanya buku saja, SOAR juga memiliki bentuk lain berupa DVD hingga bimbingan konseling yang dapat dipilih oleh si penderita – tergantung dari tingkatan trauma yang menderunya.
Baca Juga: Terpecahkan! Beginilah Proses Pengambilan Gambar Ketika Pesawat Tengah Mengudara
Benar saja, setelah berpuluh tahun mengidap trauma perjalanan udara, Ben yang mencoba ‘terapi’dari SOAR ini berhasil mengalahkan trauma pada dirinya. Bagaimana tidak, Tom Bunn yang merupakan founder dari SOAR ini berani memberikan jaminan apabila trauma yang diidap oleh seseorang tidak kunjung pulih.
Wah, sepertinya ini merupakan ‘terapi’ yang tepat bagi Anda yang hingga kini masih takut untuk mengudara, ya!