Kebijakan mengenai penghapusan bagasi gratis di penerbangan domestik yang diberlakukan oleh Low Cost Carrier (LCC) Citilink Indonesia per-tanggal 8 Februari 2019 mendatang kini tengah menjadi topik hangat perbincangan sejumlah kalangan. Mengikuti kebijakan yang sebelumnya diterapkan oleh ‘raja’ LCC Indonesia, Lion Air, anak perusahaan dari Garuda Indonesia ini tidak begitu saja menghapuskan kebijakan tersebut. Anda masih bisa mendapatkan bagasi gratis seberat 10kg dengan cara bergabung bersama Supergreen, program keanggotaan maskapai yang didominasi livery berwarna hijau ini.
Baca Juga: Resmi, 8 Februari 2019 Citilink Resmi Meniadakan Free Baggage
“Jadilah member dari Supergreen dan dapatkan free baggage hingga 10kg,” ujar Direktur Niaga Citilink, Benny Rustanto kepada KabarPenumpang.com, Senin (28/1/2019).
“Kita berupaya untuk mengubah kebudayaan yang sudah ada sebelumnya. Kenapa mesti 10kg? Ya, supaya penumpang bisa memilah mana yang patut di bawa, mana yang tidak. Bukan semata-mata untuk menaikkan revenue,” tandasnya.
Ketentuan ini akan berlaku bagi seluruh penumpang yang membeli tiket di atas tanggal 8 Februari 2019. Sedangkan bagi penumpang yang sudah membeli tiket sebelum tanggal tersebut, maka penumpang masih bisa mendapatkan fasilitas bagasi gratis hingga 20kg, kendati jadwal penerbangannya melebihi tanggal 8 Februari 2019.
Jika ditarik benang merah menuju hulunya, Citilink Indonesia terdaftar sebagai maskapai dengan pelayanan “no frills” (pelayanan dengan standar minimum), dimana pihak maskapai dapat mengenakan biaya untuk pengangkutan bagasi tercatat, sebagaimana yang tertuang pada Pasal 22 butir C PM 185 Tahun 2015.
Bagi para penumpang yang ‘terpaksa’ membawa bagasi, melebihi hand luggage yang berat maksimalnya 7kg, maka mereka bisa membeli paket bagasi yang disediakan oleh pihak maskapai di laman citilink.co.id. Varian paketan yang tersedia pun beragam, mulai dari 5kg, 10kg, 15kg, hingga 20kg.
Pertanyaan muncul, “Lalu bagaimana nasib penumpang yang ternyata secara tiba-tiba diharuskan untuk membawa bagasi setelah mereka mengambil paket bagasi yang disediakan oleh Citilink?”
Setelah diresmikannya kebijakan ini, maka penumpang yang secara tiba-tiba diharuskan untuk membawa bagasi tambahan, maka penumpang bisa membeli paket bagasi tambahan di check-in counter.
“Untuk harga tentu kami akan memberlakukan yang sebisa mungkin dijangkau oleh penumpang. Harganya bervarian, tergantung juga dari rutenya, bisa dari Rp9.000 per-kilogram,” ujar Benny.
Baca Juga: Naik Citilink, Kini Bisa Nikmati WiFi Gratis di Ketinggian 35 Ribu Kaki
Menambahkan pernyataan dari Benny, Vice President Ground Operation Citilink Indonesia, Joko Suprapto mengatakan bahwa hitungan harga yang harus dibayarkan penumpang untuk bagasi dadakan ini akan diperhitungkan berdasarkan berat muatan.
“Tarifnya akan dihitung per-kilogram, juga tergantung dari jarak yang ditempuh oleh penumpang,” ujar Joko.
“Tentunya sedikit lebih mahal, karena kan tidak dapat diskon 40 persen seperti di website,” tandasnya.