Memang tak seheboh pemunculan kereta cepat Shinkansen Hello Kitty, namun ada lagi elemen kereta di Jepang yang ikut andil meramaikan ikon kartun tersebut, seperti salah satu kereta di Tokyo per 1 November 2018, menghadirkan kereta dengan livery Hello Kitty untuk melakukan perjalanan ke Sanrio Puroland atau yang lebih dikenal Hello Kitty Land.
Baca juga: Shinkansen Hello Kitty Resmi Mengular, Penggemar dan Penumpang Riuh Ramai Berselfie Ria
KabarPenumpang.com melansir dari laman straitstimes.com (30/10/2018), kereta api ini sendiri dijalankan oleh Keio Corporation dan bukan hanya liverynya saja tetapi bagian dalam kereta juga bernuansa Hello Kitty. Ada sepuluh gerbong dan salah satunya akan dihiasi dengan Hello Kitty dan karakter Puroland populer lainnya.
Untuk menggunakan ini dan sampai ke Puroland, pengunjung bisa menggunakan jalur Keio dari Shinjuku. Kemudian akan mulai pengalaman dengan Hello Kitty setelah 30 menit perjalanan melalui dekorasi karakter Sanrio saat tiba di Tama Center Station termasuk Hello Kitty yang menggunakan seragam kepala stasiun.
Hello Kitty telah ditunjuk sebagai master kehormatan stasiun pada tahun 2016 lalu. Proyek kereta Hello Kitty sendiri dibuat dalam kerja sama dengan kota Tama, Tokyo dan Sanrio Puroland serta Keio Corporation yang merupakan salah satu perusahaan kereta api utama di Tokyo.
Peluncuran kereta api ini pun bertepatan dengan ulang tahun Hello Kitty dan hari jadi kota Tama. Keio Corporation dan Sanrio Entertaiment Co., Ltd sendiri menghadirkan tiket khusus yakni Paspor Hiburan yang menggabungkan tiket masuk untuk taman bermain dan tiket sehari untuk jalur Keio dan Inokashira dengan potongan harga atau diskon.
Adapun tiket masuk satu hari berlaku untuk Keio Line dan Inokashira Lines + pass satu hari Sanrio Puroland termasuk ataraksi yakni dewasa 3500 Yen, dibawah 17 tahun 2800 Yen dan anak-anak 2700 Yen. Tak hanya itu, Puroland juga aka meresmikan Puro Natal dimana sebuah fantasi dalam ruangan bersalju yang diproduksi oleh NAKED Inc., yakni sebuah rumah produksi kreatif yang dikenal luas di Jepang karena Flowers by Naked proyeknya.
Baca juga: Disneyland Resort Line Hong Kong, Kereta Khusus dengan Nuansa Mickey Mouse
Tema Puroland tahun ini “White Christmas” akan berlangsung dari 9 November hingga 25 Desember. Ini akan mencakup iluminasi tampilan ruang, “MAGICAL SNOW”, diproduksi oleh Sanrio Puroland dan NAKED Inc. serta atraksi musiman baru lainnya dan tentu saja acara musikal Natal yang menghangatkan hati. Sebagai bagian dari produksi “MAGICAL SNOW”, NAKED Inc., akan mengubah “Kiki & Lala’s Twinkle tour” menjadi fantasi salju berkilauan.
“Kami sangat gembira tentang proyek-proyek baru dan berharap bahwa pengunjung dari seluruh dunia akan menikmatinya. Kami senang bekerja sama dengan Keio Corporation untuk menciptakan pengalaman bagi penggemar Hello Kitty kami yang akan memulai perjalanan ke taman hiburan kami. Acara Natal kami akan diberi energi dengan produksi visual yang menakjubkan yang dibuat oleh NAKED Inc. termasuk efek luar biasa seperti pemetaan proyeksi pada instalasi utama seperti pohon Natal yang dihias. Kami berharap bahwa penggemar Hello Kitty Land dan pengunjung akan senang mengunjungi Puroland seperti yang kami telah menciptakan peristiwa baru ini”, ungkap Kentaro Kawai, di Sanrio Entertainment Co. Ltd., Sanrio Puroland Sales Sect.