Tuesday, November 26, 2024
HomeBasis AplikasiKolobarasi dengan GoCar, BlueBird Lengkapi Pengemudi dengan GoBird

Kolobarasi dengan GoCar, BlueBird Lengkapi Pengemudi dengan GoBird

Per 1 Februari lalu, BlueBird dengan GoJek telah mengikat kerjasama dalam fitur GoCar. Dalam koloborasi tersebut, BlueBird menghadirkan suasana baru setelah bergabung. BlueBird bukan hanya membantu GoJek melainkan memberi keuntungan bagi keduanya dan penumpang. Menurut pengemudi BlueBird yang diwawancara KabarPenumpang.com, kerjasama antara GoJek dengan Bluebird dilatarbelakangi beberapa mobil GoCar dengan plat hitam terlalu pilih-pilih dalam mengambil penumpang.

Dengan seperti ini, yang akan diuntungkan adalah pengemudi dari BlueBird, mereka bisa lebih menikmati mengambil penumpang saat panggilan GoBird (aplikasi pengemudi BlueBird) berbunyi. Selain terbiasa membawa penumpang dengan tujuan dekat, para pengemudi tidak tebang pilih dalam mengantar penumpang.
WhatsApp-Image-2017-03-06-at-10Hal ini akan langsung dirasakan penumpang GoCar, saat mencari mobil di fitur GoCar, biasanya bila GoCar berplat hitam tidak mengambil, taksi Bluebird lah yang akan mengambil pesanan itu. Untuk masalah harga pun tarifnya akan sama baik menggunakan mobil dengan plat hitam ataupun taksi BlueBird.

Namun, Anda jangan kaget saat menggunakan Bluebird dan mendapatkan si pengemudi menyalakan argo. Hal inilah yang menjadi perbedaan dan keunikan BlueBird dengan taksi berplat hitam. Argometer akan dipasang, tetapi jangan khawatir, Anda akan tetap membayar sesuai aplikasi.

Apalagi bila menggunakan GoPay, Anda akan lebih dimudahkan lagi. Seperti contoh, Anda berangkat dari stasiun Jatinegara menuju Ancol harga yang tertera Rp27ribu, dengan GoPay Anda cukup membayar Rp19ribu, kemudian pengemudi sebelum ke tujuan akan menyalakan argo, walaupun nantinya di argometer tertera Rp50 ribu, Anda akan tetap membayar Rp27 ribu atau langsung dipotong dari GoPay Anda Rp19 ribu itu.
WhatsApp-Image-2017-03-06-at-10.40Melihat ini, baik pengemudi Bluebird, penumpang dan Gojek sendiri memang tidak dirugikan sama sekali dan akan merasakan untung. Tak hanya itu, bila Anda mendapat BlueBird, saat agrometer terpasang dan berjalan, bila di aplikasi Anda tertera Rp27 ribu dan argometer Rp50 ribu, pengemudi akan mendapat tambahan Rp23 ribu dari Bluebird. Hal ini dibuat untuk mengkompare harga di argo meter dengan di aplikasi si pengemudi. sebaliknya pun begitu, bila lebih mahal di aplikasi dan di argometer lebih murah, maka hanya tinggal dikurangi dari aplikasi pengemudi.

Adanya kerjasama antar GoJek dan Bluebird adalah hal yang menjadi inovasi baru untuk bekerjasama menaikkan kualitas angkutan umum. Tak hanya memberdayakan taksi sebagai angkutan umum, melainkan membuat taksi lebih berguna. Menurut para pengemudi taksi konvensional, hampir 50 persen pendapatan turun karena adanya tiga aplikasi sekaligus dengan taksi online. Hal ini dirasa sangat merugikan pendapatan mereka. Apalagi persaingan online makin marak di era digital ini.

Tak hanya pengurangan pendapatan, dengan adanya kerjasama BlueBird dengan GoJek juga membedakan dengan aplikasi lain. Di aplikasi lain, fitur yang ada hanya digunakan untuk memanggil taksi dan harga yang tertera hanya kisaran pada argometer. Sedangkan pada BlueBird, bukan hanya memanggil namun, harga yang tercantum akan digunakan sebagai harga pembayaran.

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Yang Terbaru