Saturday, April 19, 2025
HomeHot News737-800NG, Didapuk Jadi Varian Paling Laris di Keluarga Boeing 737

737-800NG, Didapuk Jadi Varian Paling Laris di Keluarga Boeing 737

Boeing 737 tidak hanya menyabet predikat sebagai pesawat dengan kuantitas penjualan tertinggi di internal perusahaan, tetapi juga merupakan pesawat yang paling laku dalam sejarah penjualan pesawat jet penumpang komersial. Pihak manufaktur sendiri sudah mengeluarkan beberapa jenis pesawat sejak varian Boeing 737-100 masuk ke layanan komersial pada tahun 1968. Namun diantara semua jenis 737, satu yang paling populer adalah jenis Boeing 737-800. Kira-kira, apa yang membuat varian ini laku keras di pasaran?

Baca Juga: Masih Bingung Bedakan Boeing 737 dan Airbus A320? Simak Ini

Sebagaimana yang dilansir KabarPenumpang.com dari laman simpleflying.com, sejatinya, keluarga dari Boeing 737 terbagi ke dalam empat generasi utama – 737 Original, 737 Classic, 737 Next Generation, dan 737 MAX. Masing-masing dari generasi ini memiliki tipenya tersendiri. Kendati begitu, namun hampir semua jenis dari pesawat ini dihubungkan oleh fitur dan komponen desain yang sama.

Tercatat hingga saat ini, Boeing telah mengirimkan 4.983 unit varian 737-800 ke seluruh dunia – disusul oleh 1.128 unit varian 737-700 yang sudah dikirimkan kepada banyak maskapai di seluruh dunia.

Boeing 737-800 merupakan bagian dari jenis 737 Next Generation (NG) yang mulai diperkenalkan pada tahun 1997 silam – dimana jenis pesawat ini menawarkan efisiensi bahan bakar yang akan berpengaruh pada biaya operasional yang lebih rendah ketimbang seri-seri sebelumnya.

Selain itu, daya angkut dari varian 737-800 juga bisa dibilang median dari beberapa pesawat pendahulu dan suksesornya. Boeing 737-800 mampu mengangkut 175 penumpang, sementara varian 737-600 mampu memboyong 123 penumpang, Boeing 737-700 dengan 144 penumpang, dan varian 737-900ER bisa menerbangkan 177 penumpang. Dari sini saja, pihak maskapai menilai bahwa Boeing 737-800 merupakan pesawat yang memiliki daya angkut yang pas untuk mereka menerbangkan rute pendek hingga menengah.

Baca Juga: Beberapa Hal Yang Terlupakan dari Nama Besar Boeing

Belum lagi soal jarak tempuh yang mampu dilakoni oleh pesawat ini, dimana Boeing 737-800 mampu merengkuh jarak 2.935 nm (nautical mile)– sementara varian 737-600 mampu mengudara hingga 3.235 nm, varian 737-700 di angka 3.010 nm, dan varian 737-900ER dapat menerbangkan penumpang hingga 2.950 nm. Kembali, varian 737-800 menjadi median dalam urusan jarak tempuh dibandingkan ‘kakak-adiknya’.

Ya, Boeing 737-800 memang tidak memiliki daya angkut yang banyak, dan jarak tempuh yang juga tidak telalu jauh sebenarnya – namun hal itulah yang pada akhirnya membuat pesawat jenis ini menjadi terkenal.

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Yang Terbaru