Monday, November 25, 2024
HomeHot News123 Tahun Lalu, Rusia Pertama Kali Pamerkan Mobil Produksi Perdana ke Publik

123 Tahun Lalu, Rusia Pertama Kali Pamerkan Mobil Produksi Perdana ke Publik

Ada yang terlupakan dari tanggal 16 Juli kemarin. Bukan ulang tahun salah satu orang tercinta atau tokoh terkenal yang memiliki andil di sektor transportasi global. Mungkin Anda bisa menebaknya? Ya, tepat di tanggal 16 Juli kemarin, 123 tahun yang lalu, Rusia pertama kali memamerkan mobil produksi perdana mereka pada perhelatan Nizhniy Novgorod Industry and Art Exhibition.

Baca Juga: Sergey Vladimirovich Ilyushin – Dari Keluarga Petani Sukses Sebagai Founder Pabrikan Pesawat Rusia

16 Juli 1896, dua insinyur kenamaan asal Negeri Beruang Merah, Yevgeny Yakovlev dan Pyotr Freze merilis mahakarya yang sudah mereka kembangkan – setidaknya tiga tahun, dimana pada tahun 1893 Yevgeny dan Pyotr melihat mobil Benz Victoria pada pameran Chicago World’s Fair. Sejak saat itu, keduanya tertarik untuk mengembangkan mobil serupa dan mulai bergeliat dengan kesibukan tersebut.

Sebagaimana yang dilansir KabarPenumpang.com dari laman russkiymir.ru, mobil perdana buatan Rusia ini tampak seperti seperti gerobak terbuka yang menggunakan motor dan empat roda kayu besar (roda bagian belakang lebih besar daripada roda depan). Adapun ban kayu ini dilapisi oleh lapisan karet pada bagian terluarnya – sama seperti ban mobil konvensional saat ini.

Benz Victoria. Sumber: Wikipedia

Mobil kembanganYevgeny dan Pyotr ini mampu melesat hingga kecepatan maksimum 21km/jam dan menempuh perjalanan hingga 10 jam dalam kondisi tangki bensin terisi penuh. Sebenarnya, tidak ada perbedaan yang signifikan antara mobil kembangan Yevgeny dan Pyotr dengan yang dikembangkan oleh Karl Benz (Benz Victoria), hanya saja kedua insinyur Rusia ini menerapkan sejumlah perbaikan pada bagian mesinnya.

Sebut saja transmisi pada mobil kembangan Yevgeny dan Pyotr lebih andal ketimbang yang ada di Benz, karena mereka menerapkan drive belt yang terbuat dari lapisan karet, dan sejumlah perbaikan lain. Dalam upayanya untuk menyempurnakan moda kembangannya, mereka berdua lalu membagi tugas untuk bisa lebih fokus mengerjakan bagiannya – Pyotr fokus terhadap perubahan mesin untuk melaju sedangkan Yevgeny lebih kepada meringankan motor dan transisi secara substansial.

Baca Juga: Mengenal Irkut MC-21, Pesawat Produksi Rusia yang Jadi Calon Armada Merpati Airlines

Namun amat disayangkan, mobil ini tidak sempat diproduksi secara massal karena satu dan lain alasan yang tidak di ungkap. Satu yang diduga menjadi alasan di balik gagalnya mobil ini diproduksi secara massal adalah Yevgeny Yakolev yang keburu menghadap sang Pencipta pada tahun 1898. Anak dari Yevgeny sama sekali tidak tertarik pada bidang otomotif dan tidak ada yang bisa meneruskan pengembangan mobil ini lebih lanjut.

Selain itu, faktor lain yang patut diduga menjadi alasan di balik gagalnya produksi massal adalah kurangnya minat dari warga yang kala itu masih ‘kaget’ dengan inovasi semacam itu.

 

 

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Yang Terbaru